Kutai Kartanegara

Diterkam buaya buaya orang hilang Basarnas Tim SAR Buaya di Sangasanga Buaya Sangasanga Hewan Buas 

Seorang Remaja Diterkam Buaya di Sangasanga Saat Pasang Perangkap Kepiting



SELASAR.CO, Samarinda - Seorang remaja bernama Muhammad Salman (17) menjadi korban terkaman buaya saat sedang memasang perangkap kepiting di perairan anggana, Kecamatan Sangasanga, Kabupaten Kutai Kartanegara, pada Rabu (11/10/2023) siang.

Menurut saksi mata, Darman Angga (41), kejadian bermula saat korban bersama dirinya sedang menggunakan rakit yang terbuat dari gabus untuk memasang perangkap kepiting di pinggir sungai. Setelah pemasangan terakhir sekitar pukul 12.00 WITA, korban turun dari rakit untuk mendorongnya yang tersangkut kayu.

Tiba-tiba, buaya yang berada di bawah air menerjang korban dan menyeretnya ke dalam sungai. Darman yang melihat kejadian itu langsung naik ke pinggir sungai dan memberitahukan kepada orang tua korban, Sahabudin.

“Tim SAR gabungan yang terdiri dari Unit Siaga SAR Samarinda, Polairud Polres Kutai Kartanegara, Polsek Sangasanga, Relawan Damkar Kecamatan Sangasanga, masyarakat, dan keluarga korban langsung bergerak menuju lokasi kejadian setelah menerima laporan sekitar pukul 18.15 WITA,” ujar Kepala Basarnas Kaltim Melkyanus Kotta.

Tim SAR menggunakan peralatan selam, rubber boat, alat komunikasi, dan perlengkapan medis untuk mencari korban di perairan muara Sangasanga. Lokasi pencarian diperkirakan berada di koordinat 0°37’57.2"S 117°26’06.2"E.

Hingga berita ini ditulis, korban belum ditemukan dan pencarian masih berlangsung.

Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan

Berita Lainnya