Kutai Timur
MTQ Kaltim 2025 Seleksi Peserta MTQ  Musabaqah Tilawatil Qur'an  Prokompi Kutim 
Menuju MTQ Kaltim 2025, Kutim Siapkan Kafilah Terbaik
SELASAR.CO, Sangatta - Kabupaten Kutai Timur (Kutim) bertekad mengirimkan kafilah terbaiknya pada Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) tingkat Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) tahun 2025. Keseriusan ini ditunjukkan dengan digelarnya Training Center (TC) dan Seleksi Peserta MTQ yang berlangsung di Hotel Kutai Permai, Kamis (7/11/2024).
TC dan seleksi ini diikuti oleh para peserta cabang Tartil, Qiraat, dan Tilawah. Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Pemkesra) Poniso Suryo Renggono turut hadir dan menyampaikan dukungan penuh pemerintah terhadap kegiatan ini.
"Pemerintah berharap agar para peserta training center dapat menjaga kesehatan, baik kesehatan fisik maupun mental. Ketenangan hati sangat penting agar fokus dalam berlatih dan tidak terbebani dengan hal-hal di luar TC," ujarnya.
Poniso juga menegaskan bahwa persoalan anggaran tidak akan menjadi kendala bagi pelaksanaan TC. Ia berharap para peserta dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan maksimal.
Berita Terkait
"Saya berharap peserta training center diberi kemudahan dan mampu meningkatkan kemampuan, sehingga nantinya bisa memberikan prestasi yang membanggakan untuk Kutim," harapnya.
Sementara itu, Pembina TC Andi Bustam Salam berpesan agar peserta memperhatikan dengan baik dan ikhlas setiap bimbingan yang diberikan. "Kami memberikan motivasi, saat pembimbing memberikan arahan, jangan setengah-setengah. Tolong perhatikan dengan hati yang tulus dan ikhlas, serta giat berlatih," ungkapnya.
Ia berharap agar peserta TC dapat menjaga kualitas suara dan yang paling utama adalah menjaga hati tetap tulus dan ikhlas. "Harapan kami adalah sama dengan kalian semua, yaitu bagaimana kalian terlatih dengan baik. Maka maksimalkan latihan, jaga suara, dan yang utama adalah hati yang tulus dan ikhlas," pungkasnya.
Dengan persiapan yang matang dan dukungan penuh dari pemerintah, diharapkan Kafilah Kutim dapat meraih prestasi gemilang dan mengharumkan nama daerah di MTQ Kaltim 2025 mendatang.
Penulis: Bonar
Editor: Awan