Utama
Enam Rumah di Jembayan Tengah Terbakar, Kerugian Diperkirakan Rp 2 Miliar
SELASAR.CO,Kutai Kartanegara – Enam Rumah di Jalan Poros Lempatan Baru RT 02 Desa Jembayan Tengah, Kecamatan Loa Kulu hangus terbakar dilalap si jago merah pada Kamis (14/11/2019).
Salah seorang saksi bernama Sariffudin mengatakan, api berasal dari rumah Iyah, karena saat kejadian Sariffudin yang berada di sekitar lokasi melihat api sudah melalap bagian tengah rumah Iyah.
"Saya masuk ke dalam rumah nenek Iyah, untuk mencoba memadamkan api, tapi karena penuh asap, saya keluar," ujar Sariffuddin.
Petugas pemadam kebakaran dibantu warga kemudian berusaha memadamkan api. Enam unit mobil pemadam kebakaran dan 2 unit mesin portable diturunkan. Setelah satu jam, petugas berhasil memadamkan api.
"Ada bantuan dari petugas Kecamatan Loa Kulu, dari Tenggarong, Loa Janan, ada juga dari Samarinda," ujar Iptu Aksaruddin Adam, Kapolsek Loa Kulu.
Saat ini kepolisian masih menyelidiki penyebab terjadinya kebakaran. Dugaan sementara api berasal dari korsleting arus listrik. "Masih penyelidikan, diduga karena arus pendek, karena rumah itu kosong, orangnya lagi keluar," terang Aksar.
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, diperkirakan kerugian materil yang diderita para korban sekitar Rp 2 miliar.
Penulis: Faidil Adha
Editor: Awan