Kutai Kartanegara

DPRD Kukar Car free day tenggarong CFD Tenggarong HUT RI HUT ke-77 Kemerdekaan RI Pengibaran Bendera Merah Putih 

Ketua DPRD Kukar Bacakan Teks Proklamasi di Upacara HUT RI ke-77



Ketua DPRD Kukar, Rasid.
Ketua DPRD Kukar, Rasid.

SELASAR.CO, Tenggarong - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Kartanegara (Kukar), Kukar mengikuti rangkaian kegiatan upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-77, pada Rabu (17/8/2022).

Momentum 17 Agustus di tahun ini menjadi kebanggan tersendiri bagi dirinya, lantaran telah mendapatkan kesempatan untuk membacakan teks proklamasi kemerdekaan Indonesia dalam upacara tersebut.

"Ini penghargaan luar biasa yang pernah saga jalani, karena tidak semua orang bisa membacakan teks proklamasi di HUT kemerdekaan RI," ujar Rasid.

Ia juga menyebutkan, Perayaan HUT kemerdekaan RI ke-77 yang bertema pulih lebih cepat, bangkit lebih kuat ini memberikan semangat bagi bangsa Indonesia. Dimana, makna tersebut mencerminkan untuk mempercepat pemulihan perekonomian dan bangkit untuk lebih kuat membangun bangsa Indonesia. Dimana, diketahui beberapa tahun belakangan ini bangsa Indonesia sedang dilanda wabah pandemi Covid-19.

"Artinya kita tidak bisa mengkesampingkan masalah Covid-19. Tetapi kalau kita memikirkan Covid-19, kapan kita bisa membangun. Oleh karena itu, kita berusaha menjaga kesehatan dan memberi penyuluhan kepada masyarakat bagaimana hidup sehat. Juga bagaimana meningkatkan ekonomi kita supaya lebih maju lagi," sebutnya.

Ia pun berharap, HUT kemerdekaan RI ke-77 yang bertema "pulih lebih cepat, bangkit lebih kuat" ini dapat menjadi spirit bagi masyarakat Indonesia, terutama masyarakat Kukar. Sehingga, dapat bersama-sama bersatu untuk membangun Kukar lebih baik lagi.

"Mudah-mudahan HUT kemerdekaan RI ke-77 ini bisa menjadikan bangsa ini lebih baik lagi," pungkasnya.

Penulis: Juliansyah
Editor: Awan

Berita Lainnya