Kutai Timur

Deklarasi Damai Calon Kepala Desa Pilkades Kutim  Pilkades di Kutim Kominfo Kutim 

Gelar Deklarasi Damai, Cakdes Kutim Harus Siap Menang dan Kalah



Silaturahmi Kebangsaan dan Deklarasi Damai Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) yang di ikuti kurang lebih 244 Calon Kepala Desa (Cakades) dari 77 Desa 17 Kecamatan.
Silaturahmi Kebangsaan dan Deklarasi Damai Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) yang di ikuti kurang lebih 244 Calon Kepala Desa (Cakades) dari 77 Desa 17 Kecamatan.

SELASAR.CO, Sangatta - Pemerintah Kabupaten Kutai Timur (Kutim) pada Kamis (03/11/2022) menggelar silaturahmi Kebangsaan dan Deklarasi Damai Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) yang di ikuti kurang lebih 244 Calon Kepala Desa (Cakades) dari 77 Desa 17 Kecamatan.

Dalam kesempatan itu, Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman berharap agar dalam deklarasi damai tersebut bisa dijadikan momentum untuk menciptakan kondisi aman dan kondusif dalam pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) yang akan segera di laksanakan serentak di bulan Desember mendatang

“Hendaknya satu sama lain harus saling menghargai. Menang dan kalah itu sudah biasa,” Ucap Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman

Senada dengan yang disampaikan Wakil Bupati Kutim Kasmidi Bulang dirinya berharap agar pesta demokrasi ini bisa dijadikan momentum untuk meningkatkan persatuan dan kesatuan antar warga masyarakat. Apapun hasilnya mampu diterima oleh semua pihak dengan lapang dada.

“Harapan kita dengan hadirnya kita disini, tadi kita sudah deklarasi mari kita jaga persatuan dan kekompakan, apapun hasilnya pilkades nanti mari kita terima sebagai orang yang berjiwa kasatria. Apalagi tadi sudah menyampaikan deklarasi apapun hasilnya itulah yang terbaik.” Tuturnya

Dalam pelaksanaan silaturahmi Kebangsaan dan Deklarasi Damai Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) yang diselengarakan di Lapangan Helipad Depan Kantor Bupati Kutim, Pemkab Kutim juga menghadirkan Ustadz Das’ad Latif yang di undang secara khusus untuk memberikan tausiah kepada seluruh calon kepala Desa yang akan mengucapkan Deklarasi Damai.

Saat memberikan tausiahnya, ustadz Das’ad Latif meminta kepada seluruh Cakades untuk siap menang dan siap kalah, agar dalam proses demokrasi yang berjalan di Desa tetap dalam kondisi aman, terib dan damai. Serta mengajak para cakades agar mampu meneladani sifat kepemimpinan Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam dan menghindari praktik kotor saat  Pilkades berlangsung.

Penulis: Bonar
Editor: Awan

Berita Lainnya