Kutai Kartanegara
DPRD Kukar Komisi IV DPRD Kukar Kemiskinan di Kukar Kemiskinan di Kutai Kartanegara 
Inovasi Komisi IV DPRD Kukar Untuk Penanganan Kemiskinan di Daerah
SELASAR.CO, Tenggarong - Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Kartanegara (Kukar) terus melakukan terobosan untuk penanganan warga kurang mampu di daerah.
Bahkan baru-baru ini Komisi IV DPRD Kukar tengah melakukan kunjungan kerja ke daerah Kutai Timur (Kutim), dalam rangka melakukan studi yang berkaitan dengan penanganan kemiskinan di daerah. Kabupaten Kutim menjadi tujuan studi karena daerah tersebut dianggap berhasil dalam penanganan kemiskinian.
Selain berbasis data, penanganan kemiskinan di Kutim sangat inovatif. Setiap rumah penerima manfaat diberi tanda yang khas untuk memastikan mereka layak mendapatkan bantuan.
"Penerima manfaat dibuatkan semacam papan dari kaleng di depan rumah, dengan bahasa saya penerima bantuan. Ini salah satunya," ujar Ketua Komisi IV DPRD Kukar, Baharuddin.
Berita Terkait
Ia menilai, apa yang dilakukan oleh Kutim untuk program penanganan kemiskinan bisa diimplementasikan di Kabupaten Kukar. Hal itu dapat memastikan, bahwa program bantuan yang ditujukan kepada warga yang kurang mampu di daerah bisa tepat sasaran.
Penangan kemiskinan berbasis data yang dikolaborasikan dengan penanda warga kurang mampu itu pun menjadi rencana yang akan diprogramkan oleh Komisi IV DPRD Kukar.
"Ini salah satu program yang kita coba canangkan, supaya pendataan itu betul-betul sesuai. Nanti kita buktikan dengan pemasangan papan nama di depan rumah," pungkasnya.
Penulis: Juliansyah
Editor: Awan