Kutai Kartanegara
DPRD Kukar Infrastruktur Tenggarong 
Infrastruktur Tenggarong: Warga Masih Menunggu Perbaikan
SELASAR.CO, Tenggarong - Warga Tenggarong, khususnya di Mangkurawang dan Bendang Raya, mengeluhkan kondisi infrastruktur dan minimnya penerangan jalan di lingkungan mereka.
Mayoritas warga menyoroti kondisi jalan yang masih belum optimal dan mempengaruhi aktivitas harian, termasuk mobilitas kerja, sekolah, dan usaha kecil.
Persoalan utama yang dikeluhkan adalah Perbaikan jalan dan fasilitas lingkungan yang masih belum optimal. Kemudian beberapa titik kawasan yang masih gelap, terutama di kawasan Gunung Uang.
Warga juga berharap adanya akses listrik yang stabil untuk menunjang kebutuhan rumah tangga.
Berita Terkait
Wakil Ketua I DPRD Kukar, Abdul Rasid, menyatakan bahwa aspirasi warga akan dibahas dengan perangkat daerah terkait dan prioritas akan diberikan pada kebutuhan yang paling mendesak.
"Intinya yang banyak disampaikan warga itu berkaitan dengan infrastruktur," ujarnya.
Di beberapa titik, perbaikan jalan juga dianggap mendesak karena mempengaruhi aktivitas harian warga.
Keluhan serupa juga muncul soal saluran air lingkungan dan akses pendukung lainnya.
"Masyarakat banyak minta bagaimana lampu jalan itu bisa terpenuhi," ujarnya.
Rasid berharap, kebutuhan dasar seperti infrastruktur dan listrik bisa masuk dalam siklus pembangunan berikutnya agar warga bisa merasakan perbaikan bertahap.
"Kita ingin masyarakat dapat manfaat langsung. Jadi apa yang mendesak, itu yang akan kita dorong," pungkasnya.
Penulis: Juliansyah
Editor: Awan

