Kutai Kartanegara
Novita Ika Sari 
Novita Ika Sari Tepis Berita Telah Kantongi Restu Rita Widyasari dalam Pilbup Kukar
SELASAR.CO, Kutai Kartanegara – Menunjukkan keseriusannya maju di pemilihan bupati Kutai Kartanegara, Novita Ika Sari mendaftar ke PAN, sebagai perahu bertarung di Pilbup Kukar 2020. Dia juga melakukan silaturahmi dan komunikasi dengan para tokoh. Salah satunya, mantan Bupati Kukar Rita Widyasari.
Pada wawancara sebelumnya, wartawan Selasar bertanya kepada Novita, apakah sudah mendapat restu dari Rita? Novita menjawab sudah. Keduanya (Rita dan Novita) memiliki kesamaan visi. Berita tersebut diterbitkan di selasar.co dengan judul: Direstui Rita Widyasari, Novita Ika Sari Maju Pilbup Kukar.
Namun, hal tersebut diralat oleh Novita Ika Sari melalui rilis yang dikirimkan juru bicaranya.
M Izul Mutho, juru bicara Novita mengatakan, tidak ada sama sekali memberi keterangan telah mendapat restu dari Rita Widyasari. Novita hanya menyampaikan bahwa ia memang menemui Rita Widyasari beberapa waktu lalu, dan menceritakan niatnya mencalonkan diri sebagai calon Bupati Kukar. "Bunda Vita merasa perlu menemui Ibu Rita, karena Bunda Vita memiliki semangat untuk melanjutkan pembangunan yang telah dirancang dan dilaksanakan Ibu Rita," ujar M Izul Mutho.
Dalam pertemuan di Rutan Pondok Bambu, Rita Widyasari menyambut positif rencana Novita untuk mencalonkan diri sebagai Bupati Kukar. "Perlu digaris bawahi, menyambut baik bukanlah memberi restu," ujar juru bicara Novita.
Menurutnya, Novita tidak ingin narasi mendapat restu tersebut menciptakan kesan negatif, seakan Novita sangat berhasrat mendapat restu dari Rita Widyasari. "Hal ini harus dikoreksi, sekali lagi ditegaskan, tidak ada restu dari Ibu Rita dalam pertemuan tersebut," tegasnya.
Meski demikian, Novita Ika Sari akan terus membangun komunikasi dan silaturahmi dengan Rita Widyasari. "Ini karena Bunda Vita punya semangat yang sama dengan Ibu Rita, memajukan Kukar untuk kesejahteraan rakyat yang berkeadilan," pungkasnya.
Penulis: Faidil Adha
Editor: Er Riyadi