Olahraga

Futsal IR-1 Futsal Akademi Futsal Irwan 

Impian Besar Tim Futsal IR-1, Ikut Kompetisi hingga Bangun Akademi



Proses seleksi untuk Tim Futsal IR-1.
Proses seleksi untuk Tim Futsal IR-1.

SELASAR.CO, Samarinda - Setelah menuntaskan proses seleksi untuk Tim Futsal IR-1 sejak Mei 2020 lalu, saat ini sudah terbentuk 18 pemain yang tergabung dalam tim. Antusiasme para pemain muda futsal mengikuti seleksi yang digelar secara terbuka ini terlihat dari beragamnya asal pemain yang mendaftar.

Diungkapkan Agus Yulianto, Manager Tim Futsal IR-1, tidak hanya datang dari Samarinda, pemain dalam tim juga ada yang berasal dari Balikpapan, Kukar, bahkan Paser.

"Perkiraan minggu depan kita sudah mulai persiapan khusus. Karena informasi awal pelaksanaan Liga Futsal Samarinda akan dilaksanakan tanggal 22 September, jadi genap satu bulan kami melakukan program persiapan khusus," ujar Agus kepada SELASAR, Selasa (18/8/2020).

Dia menjelaskan, program latihan yang awalnya dilaksanakan seminggu sekali, untuk persiapan khusus ini akan diubah menjadi dua sampai tiga kali latihan dalam satu minggu sesuai program dari pelatih. Agus pun optimistis, dengan program latihan yang ada saat ini, timnya akan meraih juara.

"Kalau masalah target, kami dalam manajemen melihat dari persiapan dan kesiapan selama ini, kami memasang target bisa menjadi tim terbaik di Liga Futsal Samarinda," tandasnya.

Agus mengatakan, dalam Liga Futsal Samarinda, ada batasan usia, yaitu maksimal kelahiran 1998. “Tapi di tim kami rata-rata masih muda-muda semua, sesuai dengan semboyan kami Muda adalah Kekuatan, jadi kami kumpulkan pemain muda yang rata-rata kelahiran tahun 2000," sebut Agus.

Dia menuturkan, pembinaan atlet muda ini tak lepas dari peran Anggota DPR RI Dapil Kaltim, Irwan (IR-1). Agus pun mengucapkan terima kasih karena selama ini Irwan terus mendukung tim ini. Termasuk dukungan moril yang diberikan Irwan dengan menyempatkan diri bermain futsal bersama pemain-pemain di tim, di sela-sela resesnya sebagai anggota Dewan. Hal itu menurut Agus, sangat membantu meningkatkan mental para pemain.

"Semoga tim futsal IR-1 ini tetap bisa membina atlet-atlet muda berprestasi di Kaltim. Karena sesuai janji beliau (Irwan), tim ini tidak hanya akan berhenti di Liga Futsal Samarinda. Setelah itu, kami juga berencana membuat akademinya. Jadi pembinaan dari usia dini sampai mereka remaja," papar Agus.

Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan

Berita Lainnya