Utama
Positif corona penyebaran corona penambahan corona Pasien Corona di Kaltim Pasien Corona hari ini 
Kaltim Tambah 97 Kasus Positif Covid-19 dan 3 Kasus Meninggal Hari Ini
SELASAR.CO, Samarinda - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kalimantan Timur mengumumkan perkembangan terbaru penanganan corona virus disease 2019 (Covid-19) di Kaltim. Hari ini, Jumat (28/8/2020), terjadi penambahan 97 kasus terkonfirmasi positif Covid-19, sehingga berjumlah 3.723 kasus.
"Kasus terdistribusi di Berau 13 kasus, Kukar 1 kasus, PPU 3 kasus, Bontang 41 kasus, dan Samarinda 39 kasus,” ujar Andi M Ishak, Sekretaris Dinkes Kaltim.
Sementara itu untuk penambahan kasus terkonfirmasi Covid-19 yang dilaporkan meninggal per hari ini ada 3 kasus. Pertama dari PPU, pasien tercatat dengan kode PPU 36 laki-laki 61 tahun, warga Penajam Paser Utara, merupakan kasus yang terkonfirmasi Covid-19 pada 10 Agustus 2020. Pasien dirawat di RSUD Kanudjoso Djatiwibowo dengan gejala Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) dan memiliki komorbid Cardiomeghaly. Kondisi kasus memburuk dan dilaporkan meninggal pada tanggal 24 Agustus 2020. Pemakaman dan pemulasaran sesuai protokol Covid-19.
Sementar dua kasus lainya berasal dari Samarinda. Kasus pertama berkode SMD 377 laki-laki 66 tahun warga Samarinda, merupakan kasus yang terkonfirmasi Covid-19 pada 18 Agustus 2020. Pasien dirawat di RSUD AW Syahranie dengan gejala ISPA dan komorbid Hipertensi. Kondisi kasus memburuk dan dilaporkan meninggal pada tanggal 27 Agustus 2020. Pemakaman dan pemulasaran sesuai protokol Covid-19.
Berita Terkait
“Kemudian SMD 765 laki-laki 67 tahun warga Samarinda, merupakan kasus dengan gejala ISPA. Kasus dilaporkan meninggal pada tanggal 17 Agustus 2020 dari RS AW Syahranie dan terlaporkan terkonfirmasi Covid pada hari ini, pemakaman dan pemulasaran sesuai protokol Covid-19,” jelas Andi.
Pada hari ini juga dilaporkan terjadi penambahan kasus terkonfirmasi Covid-19 yang sembuh sebanyak 44 kasus. “Pasien sembuh terdistribusi di Kukar 9 kasus, PPU 1 kasus, dan Samarinda 34 kasus,” jelas Andi.
Dengan begitu, pasien sembuh di Kaltim menjadi 2.258 kasus, dari total 3.723 kasus positif. Sehingga saat ini masih ada 1.318 kasus yang masih menjalani perawatan. Sementara kasus meninggal menjadi 147 kasus.
Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan