Kutai Kartanegara

Dinsos Kukar Sekolah Luar Biasa Sekolah Luar Biasa Kukar SLB Kukar Bantuan Kemensos Kemensos RI  Penyandang Disabilitas Diskominfo Kukar 

Dinsos Kukar Salurkan Bantuan Kemensos RI kepada 17 Penyandang Disabilitas



Kepala Dinas Sosial Kukar Didi Ramyadi
Kepala Dinas Sosial Kukar Didi Ramyadi

SELASAR. CO, Kutai Kartanegara - Dinas Sosial (Dinsos) Kutai Kartanegara (Kukar) kembali salurkan bantuan sosial (bansos) terhadap penyandang disabilitas yang ada di asrama Sekolah Luar Biasa (SLB) Kukar.

Kepala Dinas Sosial Kukar Didi Ramyadi mengatakan program bantuan sosial tersebut adalah salah satu program dari Kementerian Sosial (Kemensos) RI, berupa uang tunai sebesar Rp 2  juta, yang disalurkan satu kali dalam setahun.

Didi menyebutkan tidak semua penyandang disabilitas yang ada di Kukar bisa mendapatkan bansos program dari Kemensos RI tersebut, karena harus melalui tahap penyeleksian dari Kemensos RI. "Mungkin dari pusat itu ada pemilah-pemilahan lagi kan, jadi ada seleksi lagi," kata Didi.

Dia mengaku pihaknya sudah menyalurkan bantuan sosial dari Kemensos RI untuk 17 orang penyandang disabilitas di Kukar. Bantuan sosial tersebut disalurkan kepada penyandang disabilitas yang berada di asrama SLB Kukar.

Selain itu Pemkab Kukar juga memberikan bantuan sosial dalam bentuk bantuan bahan pokok untuk penyandang disabilitas di asrama SLB Kukar.

"Jadi kita yang support seluruh kebutuhan makan mereka, mulai dari beras, gula, telur, sampai dengan ikan kaleng dan mi instannya, kita yang men-support makan mereka di situ," jelasnya.

Didi berharap dengan adanya bantuan tersebut bisa bermanfaat bagi penyandang disabilitas dan bisa memberikan dampak yang positif bagi mereka. "Apa lagi sekarang lagi dimasa pandemi, mereka sangat perlu bantuan itu," tutupnya.

Penulis: Juliansyah
Editor: Awan

Berita Lainnya