Kutai Kartanegara

Diskominfo Kukar Sertijab Sekkab Kukar Serah Terima Jabatan 

Hadiri Sertijab Kepala Dinas Perkim, Sekkab Kukar Ingatkan Tugas Berat Jabatan



Acara Serah Terima Jabatan
Acara Serah Terima Jabatan

SELASAR.CO, Tenggarong – Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Kutai Kartanegara (Kukar), Sunggono menghadiri acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim), yang dilaksanakan di Aula Kantor Dinas Perkim Kukar, pada Rabu (17/11/2021).

Dalam arahannya, Sunggono mengucapkan selamat kepada Maman Setiawan yang belum lama ini dilantik oleh Bupati Kukar Edi Damansyah sebagai Kepala Dinas Perkim Kukar yang baru, setelah lolos dari Seleksi Terbuka JPTP Kukar 2021. Sunggono pun mengingatkan, jabatan yang diemban ini adalah amanah yang berat.

"Tugas berat untuk mengurangi kemiskinan dengan memperbaiki sanitasi dan menciptakan Kota Layak Huni di Kutai Kartanegara,” ucap Sunggono.

Sekkab menjelaskan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kukar tengah melakukan penataan birokrasi dan administrasi salah satunya adalah penyetaraan jabatan. Ini bertujuan untuk memeratakan ASN agar bisa terus memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

Hingga tahun 2023, Dinas Perkim mengemban tugas berat bagaimana mengatasi masalah kemiskinan dengan memperbaiki sanitasi dan memastikan Kota Layak Huni khususnya di wilayah Tenggarong. Khususnya di sekitar wilayah Jembatan Bongkok hingga Teriti/Bekotok kelurahan Loa Ipuh bisa menjadi kawasan yang tertib dan menjadi destinasi yang baru.

Maman diharapkan bisa bekerja dengan sebaik-baiknya. Begitu pula semua ASN di instansi tersebut agar bisa bekerja sama menciptakan ruang kerja yang kondusif sehingga bisa terus memberikan pelayanan kepada masyarakat.

“Mari merapatkan barisan untuk menciptakan Kutai Kartanegara yang sejahtera, tetap terus berkoordinasi dan berkontribusi membangun Kutai Kartanegara,” tutupnya.

Penulis: Faidil Adha
Editor: Awan

Berita Lainnya