Utama

Listrik Padam Blackout PLN Blackout PLN Kaltimra Blackout di Samarinda Listrik Padam se-Kaltim Mati Lampu 

Blackout, Warga Samarinda Rame-rame Ngungsi ke Hotel



Hotel Mercure Ibis Hotels Samarinda.
Hotel Mercure Ibis Hotels Samarinda.

SELASAR.CO, Samarinda - Pada hari ini, Selasa (14/12/2021) pukul 17.25 Wita, Samarinda bersama kota-kota lainnya di Kalimantan Timur (Kaltim) seperti Balikpapan, Bontang, Kutim, dan Kukar kembali mengalami blackout. Hal ini telah dikonfirmasi oleh PT PLN Wilayah Kaltim dan Kaltara lewat rilisnya di akun media sosial Instagram @plnkaltimra.

"Sesaat setelah gangguan terjadi, petugas lapangan langsung melakukan penelusuran di titik gangguan untuk segera melakukan penanganan gangguan," tulis press release tersebut.

Namun, ada peristiwa unik yang selalu terulang saat blackout sedang terjadi di kota-kota besar seperti Samarinda, yaitu naiknya tingkat hunian hotel. Beberapa warga Samarinda tampaknya lebih memilih untuk menghabiskan waktunya menunggu perbaikan jaringan listrik dengan melakukan reservasi kamar hotel daripada harus berdiam diri di rumah. Hal inilah yang kemudian menjadi "durian runtuh" bagi pengelola-pengelola hotel di Samarinda.

Dihubungi lewat sambungan telepon, Budi Wahjono selaku General Manager Mercure Ibis Hotels Samarinda mengatakan pihaknya mengalami peningkatan pengajuan reservasi kamar hotel. 

"Kalau saya lihat telepon yang masuk itu memang meningkat. Mereka menghubungi terus untuk nyari kamar. Tapi kalau untuk kami memang sudah full sejak tanggal 1 hingga 20 Desember nanti," ujarnya.

Hal serupa juga dialami hotel-hotel lainnya di Samarinda, salah satunya Hotel Grand Kartika. Menurut manager Hotel Grand Kartika, Armunanto, sebelumnya hotel-hotel Samarinda yang mengalami full reservasi hanya hotel yang menjadi lokasi pelaksanaan acara. Namun, setelah blackout, hotel yang tidak menjadi lokasi acara pun ikut penuh di-booking.

"Bukan hanya GK hampir semua hotel full semua, yang pertama karena memang banyak kegiatan, ditambah lagi dengan adanya pemadaman lampu ini tambah full lagi. Kayaknya sudah hampir semua hotel sudah full. Memang sangat berpengaruh blackout ini," tegasnya.

Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan

Berita Lainnya