Kutai Timur

TMMD ke 117 TMMD di Kutim Kodim 0909/KTM TMMD di Kutai Timur 

Buka TMMD ke 117, Bupati Minta Perusahaan Ikut Sukses TMMD



SELASAR.CO, Kongbeng - Kegiatan Tentara Nasional Indonesia (TNI) Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 117, kembali dilaksanakan di Kabupaten Kutai Timur (Kutim). Kali ini menyasar Desa Suka Maju dan Desa Makmur Jaya, Kecamatan Kongbeng.

Upacara pembukaaan TMMD ini dilaksanakan di lapangan suka maju, pada Rabu (13/7/2023) dipimpin langsung oleh Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman, yang ditandai dengan pemasangan pita, dan penyerahan alat kerja secara simbolis oleh Inspektur upacara, serta dilanjutkan dengan penandatanganan kesepakatan bersama antara Komando Distrik Militer (Kodim) 0909/ Kutai Timur dengan Pemerintah Kabupaten Kutai Timur tentang program TNI Manunggal Membangun Desa.

Dalam kesempatan itu, Dandim 0909/KTM sekaligus Satgas TMMD ke 117, Letnan Kolonel Inf Adi Swastika menuturkan jika pelaksanaan TMMD ini berlangsung selama 30 Hari kedepan, di Desa Suka Maju dan Desa Makmur Jaya, terhitung sejak tanggal 12 Juli sampai dengan 10 Agustus 2023 mendatang.

"Adapun sasaran fisiknya, yakni peningkatan jalan sepanjang 2.700 meter dengan lebar 5 meter di desa suka maju dan desa makmur jaya. Pembuatan jembatan kayu ukuran panjang 3 meter, lebar 5 meter di Desa Makmur Jaya, serta Rehab musholla Al-Hidayah 1 Unit di Desa Makmur Jaya, sertat sasaran tambahan Rehab Rumah Layak Huni warga masyarakat sebanyak 2 unit, dan pembuatan 1 unit sumur bor air bersih untuk
Warga masyarakat Desa Suka Maju," Kata Dandim 0909/KTM, Letnan Kolonel Inf Adi Swastika

Tak hanya itu, dalam kegiatan TMMD ini juga dilakukan kegiatan non fisik seperti penyuluhan kamtibmas, Penyuluhan bela negara, Penyuluhan KB Kesehatan, Penyuluhan pertanian dan peternakan, Penyuluhan narkoba, Penyuluhan stunting balita, penyuluhan posyandu dan posbindu ptm, dan Sosialisasi perekrutan prajurit TNI AD. "Adapun jumlah personil sebanyak 150 orang," Bebernya

Sementara itu, Bupati Kutim Ardiasyah Sulaiman menuturkan untuk mendukung kegiatan TMMD tersebut Pemkab Kutim juga telah menyiapkan anggaran sebesar Rp 2 miliar. Tak hanya itu meskipun telah didukung oleh APBD Kutim, dirinya juga berharap kepada pihak perusahaan agar ikut berkontribusi mensukseskan TMMD ke 117..

"Meski ini ada APBD, disini banyak perusahaan, saya imbau agar ikut ambil bagian karena kataa kuncinya TMMD ini adalah kebersamaan," Tuturnya

Penulis: Bonar
Editor: Awan

Berita Lainnya