Ragam

Perda Penyelamatan Arsip Digital Perda Penyelamatan Arsip  DPK Kaltim 

Kaltim Harapkan Perda Penyelamatan Arsip Digital



SELASAR.CO, Samarinda - Pelaksana Harian (Plh) Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Kalimantan Timur, Taufik, mengatakan bahwa arsip digital perlu mendapatkan perlindungan dan pengamanan yang baik, terutama di daerah yang rawan bencana alam seperti banjir. Ia mencontohkan inovasi yang dilakukan oleh Yogyakarta yang telah mengotorisasi arsip digital agar memiliki kekuatan hukum yang sama dengan dokumen aslinya.

“Yang sudah melaksanakan itu justru Yogyakarta. Ini dilakukan waktu peristiwa Gunung Merapi itu kan banyak rumah warga yang hangus dan sertifikatnya banyak yang terbakar. Nah dari masalah itu mereka menciptakan inovasi semua ijazah, semua sertifikat tanah itu di scan kemudian setelah di scan itu dinas perpustakaan kearsipannya menggandeng komponen pihak kepolisian, Kejaksaan untuk diotorisasi. Dan itu sama dengan aslinya jadinya. Jadi kalau dia suatu saat terbakar dokumen itu, file digital yang sudah diotorisasi itu sama dengan aslinya,” ujar Taufik kepada wartawan.

Taufik menambahkan bahwa untuk mewujudkan inovasi tersebut, dibutuhkan kerjasama dengan instansi terkait, seperti Dinas Pendidikan untuk arsip ijazah, BPN untuk arsip sertifikat tanah, dan lain-lain. Selain itu, juga dibutuhkan payung hukum berupa Peraturan Daerah (Perda) tentang penyelamatan arsip statis dan arsip dinamis.

“Itu harus ada kerjasama kerjasama dengan instansi terkait, kalau dia misalnya ijazah dan sebagainya perlu keterlibatan Dinas Pendidikan dan sebagainya di situ. Kalau untuk kasus di Jogja itu Perda setingkat peraturan daerah penyelamatan arsip statis dan arsip dinamis. Diharapkan di Kaltim juga bisa seperti itu, karena terutama di daerah-daerah rawan bencana banjir seperti di Samarinda kan banjir,” tutur Taufik.

Taufik berharap bahwa pemerintah daerah dapat segera menginisiasi pembuatan Perda tersebut agar arsip digital dapat terlindungi dan tidak mudah hilang atau rusak akibat bencana alam atau faktor lainnya. Ia juga mengajak masyarakat untuk ikut menjaga dan melestarikan arsip-arsip penting yang dimiliki.

Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan

Berita Lainnya