Kutai Kartanegara

Dispora Kukar Pelatih SSB Diskominfo Kukar Berita OPD 

Dispora Kukar Selenggarakan Sertifikasi Untuk Pelatih SSB



SELASAR.CO, Tenggarong - Pentingnya peningkatan pelatih di setiap cabang olahraha (cabor) di Kutai Kartanegara (Kukar) menjadi fokus oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab). Salah satu langkah untuk meningkatkan kualitas tersebut, Pemkab Kukar akan menyelenggarakan program sertifikasi pelatihan di tahun 2024 ini, menyasar kepada pelatih sekolah sepak bola (SSB) yang telah terdaftar di Asosiasi Kabupaten (Askab) Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI) Kukar.

Pelatihan ini akan diikuti oleh 36 pelatih SSB di Kukar. Pelatihan dipimpin oleh instruktur dari PSSI pusat. Dengan tujuan, meningkatkan kualitas pembinaan sepak bola di tingkat lokal. Sehingga, sejalan dengan pembinaan nasional.

"SSB yang tidak memiliki pelatih bersertifikat akan mendapatkan pelatihan dasar sepak bola. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan bermain bola anak-anak kita," ujar Kepala Bidang (Kabid) Peningkatan Prestasi Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kukar, Zukran.

Sertifikasi ini rencananya akan diselenggarakan di bulan Mei 2024. Dengan adanya sertifikasi ini, diharapkan pembinaan sepak bola di Kukar memiliki kualitas.

"Kami ingin memberikan arahan yang jelas kepada pemain sepak bola muda, agar mereka memiliki visi yang jelas dalam bermain bola," sebutnya.

Sebelumnya, Dispora Kukar telah melakukan pelatihan sertifikasi berbagai cabang olahraga. Salah satunya, pelatihan fisik tingkat nasional pada Oktober 2023 lalu, ditujukan kepada pelatih cabor di Kukar yang diselenggarakan melalui kerjasama dengan Asosiasi Tenaga Keolahragaan (ATOR). Pelatihan tersebut juga menghadirkan narasumber dari Jakarta.

Diselenggarakannya pelatihan ini diharapkan memberikan dampak yang positif. Sehingga, para atlet Kukar dapat mencapai prestasi yang gemilang dan mengharumkan nama Kukar.

Penulis: Juliansyah
Editor: Awan

Berita Lainnya