Kutai Kartanegara

Desa Sidomukti Kemendesa PDTT Diskominfo Kukar Berita Kelurahan/Desa 

Raih Status Mandiri, Desa Sidomukti Dapat Penghargaan Dari Bupati Kukar



SELASAR.CO, Tenggarong - Pemerintah Desa (Pemdes) Sidomukti, Kecamatan Muara Kaman, Kutai Kartanegara (Kukar) berhasil meningkatkan status desanya menjadi mandiri. Pencapaian status desa mandiri itu diberikan langsung oleh Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Ttansmigrasi (Kemendesa PDTT) pada 2023 lalu.

Keberhasilan Pemdes Sidomukti atas pencapaian kategori status desa mandiri ini juga mendapat perhatian dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kukar. Bersama 30 kepala desa lainnya di Kukar, Desa Sidomukti mendapat penghargaan yang diberikaan langsung oleh Bupati Kukar, Edi Damansyah, pada rangkaian acara puncak Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM), yang berlangsung di Kecamatan Kembang Janggut, pada Sabtu (11/5/2024).

Capaian status pada kategori desa mandiri ini tidak mudah. Begitu banyak indikator yang harus menjadi penilaian dan dipenuhi pada Indeks Desa Membangun (IDM). Khususnya, mencakup terhadap pelayanan kesehatan, pendidikan, perumahan dan lingkungan hidup, pemberdayaan masyarakat, sosial budaya, ekonomi hingga infrastruktur dasar desa.

"Kami dari desa itu memfokuskan pembangunan di bidang pelayanan masyarakat. Khususnya, sarana prasarana umum yang menjadi titik poin kami," ujar Kades Sidomukti, Witomo, pada Selasa (14/5/2024).

Begitu banyak perjalanan yang dilewati oleh Desa Sidomukti untuk menggapai status mandiri tersebut. Bahkan, membutuhkan waktu yang lama hingga bertahun-tahun untuk memenuhi syarat IDM. Berbagai usulan juga tengah disampaikan kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kukar. Salah satunya, kehadiran pelayanan pernankan yang berskala kecil di Sidomukti.

"Sejak tahun 2023 akhir itu kami mulai dan 2023 memperoleh kategori itu. Tapi pemenuhan indikator itu sudah dilakukan sejak tahun-tahun sebelumnya," pungkasnya.

Penulis: Juliansyah
Editor: Awan

Berita Lainnya