Kutai Kartanegara

Nominasi Kalpataru Pokdarwis Desa Pela Diskominfo Kukar Berita OPD 

Masuk 20 Besar Nominasi Kalpataru, Pokdarwis Desa Pela Dapat Apresiasi Dari Dispar Kukar



SELASAR.CO, Tenggarong - Kelompok sadar wisata (pokdarwis) Desa Wisata Pela), Kecamatan Kota Bangun, Kutai Kartanegara (Kukar) kembali menorehkan prestasinya ditingkat nasional pada tahun 2024 ini. Desa wisata pela berhasil masuk 20 besar nominasi Kalpataru yang diinisiasi oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KemenLHK) Republik Indonesia (RI).

Penghargaan yang telah diberikan ini sebagai bentuk pengakuan yang nyata atas kontribusi Desa Wisata Pela kepada dua aspek penting. Yakni, terhadap pelestarian lingkungan dan pengembangan wisata yang berkelanjutan.

Kegigihan Pokdarwis Desa Wisata Pela yang berhasil membawa harum nama daerahnya pun mendapat apresiasi dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab), melalui Dinas Pariwisata (Dispar) Kukar.

"Pokdarwia Desa Pela Ini sangat luar biasa, karena menjadi salah satu desa perwakilan Kalimantan Timur (Kaltim) untuk nominasi Kalpataru," ujar Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Kukar, Sugiarto.

Pokdarwis Desa Pela juga disebut telah menunjukan contoh yang nyata bagaimana pelestarian lingkungan dan pariwisata dapat berjalan secara beriringan. Upaya-upaya yang dilakukan juga tengah memberikan dampak posotif bagi daerahnya, terutama berupaya dalam memberikan manfaat ekonomi bagi masyarakat, sekaligus dalam menjaga kelestarian ekosistem di kawasan desa.

Bahkan, Desa Wisata Pela juga diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi desa-desa lain di Kukar. Khususnya, dalam pengelolaam destinasi wisata yang memperhatikan lingkungan. Sehingga, menciptakan destinasi wisata menarik, edukatif dan berkelanjutan.

"Kami mencoba untuk memfasilitasi bagaimana perjalanan Pokdarwis Pela ini tetap eksis dan jangan hanya sebatas di depan saja tanpa perhatian kelanjutannya," pungkasnya.

Penulis: Juliansyah
Editor: Awan

Berita Lainnya