Kutai Kartanegara

Kolaborasi DP3A IWAPI  DWP Kukar DP3A Makanan Sehat Bergizi Diskominfo Kukar Berita OPD 

Kolaborasi DP3A Bersama IWAPI dan DWP Kukar Sosialisasikan Makanan Sehat Bergizi



SELASAR.CO, Tenggarong - Dinas Pemberdayaaan dan Perlindungan Anak lDP3A Kutai Kartanegara (Kukar) kolaborasi dengan Ikatan Wanita Pengusaha Muda Indonesia (IWAPI) dan Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kukar selenggarakan sosialisasi makanan sehat bergizi di Taman Kanak-kanak (TK) Pembina Tenggarong beberapa waktu lalu.

Kabid PUG, PP, PSDGA DP3A Kukar, Chalimatus Sa'diah menyebut, sosialisasi makanan sehat bergizi tersebut masih berkaitan dengan perngatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2024.

Kegiatan ini dipelopori oleh DWP Kukar bidang pendidikan. Hal ini juga merupakan prigram kerja DP3A Kukar, yaitu meberikan fasilitas kepada para organisasi perempuan. DWP Kukar, menjadi salah satunya.

Sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan edukasi kepada anak tentang makanan sehat bergizi. Lewat sosialisasi ini, pemahaman manfaat makanan sehat bergizi dapat dipahami sejak dini. Selain itu, hal ini juga menjadi bagian langkah Pemerintah Kabupaten (Pemkab) dalam mengatasi masalah stunting di daerah.

"Karena ini juga program kerja untuk menekan angka stunting dan supaya anak lebih sehat. Kita tahu sendiri anak-anak harus di edukasi, jangan hanya didiamkan saja," ujar Sa'diah.

"Anak-anak itu memjliki memori yang kuat untuk suatu pengecap rasa dan menyimpan ke otaknya. Ketika ada sesuatu makanan yang sudsh dia rasa gurih, enak dan dia akan terus menerus makan itu lagi," sambungnya.

Oleh sebab itu, peran guru dan para orangtua diharapkan turut membantu dalam memberikan edukasi kepada anak tentang makanan sehat bergizi. Sehingga, program yang bertujuan untuk meningkatkan generasi cerdas melalui pemberian edukasi sejak dini ini dapat terwujudkan.

"Kami ingin para guru dan orangtua bisa aktif untuk bisa mengedukasi kepada anak-anak tentang makanan sehat bergizi, karena ini juga bagian untuk meningkatkan kualitas unggul," pungkasnya.

Penulis: Juliansyah
Editor: Awan

Berita Lainnya