Kutai Kartanegara

Diskominfo Kukar Berita OPD 

Di Tahun 2024, Bantuan Sosial yang Disalurkan Pemkab Kukar Sasar 10.000 Jiwa



SELASAR.CO, Tenggarong – Hingga saat ini, program bantuan sosial (bansos) yang diinisiasi oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) lewat Dinas Sosial (Dinsos) terus berjalan. Bantuan sosial ini menyasar kepada kelompok rentan lanjut usia, penyandang disabilitas dan anak terlantar.

Pada tahun 2024 ini, jumlah penerima manfaat program ini mencapai lebih dari 10 ribu jiwa. Untuk Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) murni, program ini mennyasar kepada 7.703 penerima manfaat. Sementara di tahun anggaran perubahan menyasar kepada lebih 3.000 jiwa.

"Secara total, penerima manfaat program "Kukar Idaman" di anggaran perubahan mencapai lebih dari 10.800 orang," ujar Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinsos (Dinsos) Kuakar," Yuliandris.

"Mereka mendapatkan bantuan berupa uang tunai sebesar Rp200 ribu per bulan untuk memenuhi kebutuhan dasar," tambahnya.

Program ini diharapkan mampu membantu kelompok sasaran yang lebih membutuhkan. Bantuan ini dirancang untuk meringankan beban pengeluaran, khususnya bagi masyarakat rentan yang memiliki keterbatasan dalam memenuhi kebutuhan hidupnya sehari-hari.

"Bantuan ini diberikan kepada mereka yang benar-benar membutuhkan, seperti lansia terlantar, penyandang disabilitas, dan anak-anak terlantar. Dengan bantuan uang tunai ini, diharapkan kebutuhan dasar mereka dapat lebih terpenuhi," sebutnya.

Program ini menjadi salah satu wujud nyata upaya Pemkab Kukar dalam mendukung pengentasan kemiskinan. Terlebih, bantuan ini juga melengkapi berbagai program sosial lain yang telah dijalankan oleh Dinsos Kukar.

"Dengan jumlah penerima manfaat yang terus meningkat, kami berupaya agar program ini tetap tepat sasaran dan memberikan dampak signifikan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat rentan," pungkasnya.

Penulis: Juliansyah
Editor: Awan

Berita Lainnya