Kutai Kartanegara
Pergantian Antar Waktu  PAW Anggota DPRD  Diskominfo Kukar 
Asisten I Akhmad Taufik Hadiri PAW Anggota DPRD Kukar

SELASAR.CO, Tenggarong - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) diwakili oleh Asisten I Sekretariat Kabupaten (Setkab), Akhmad Taufik hadiri undangan rapat paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kukar, pada Senin (10/2/2025). Agendanya, peresmian pengangkatan Pengganti Antar Waktu (PAW) Anggota DPRD Kabupaten Kukar masa jabatan 2024-2029.
PAW yang berlangsung di ruang sidang paripurna ini merupakan fraksi dari Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Antara Alif Turiadi dan Hendra berasal dari Daerah Pemilihan (Dapil) II yang meliputi Kecamatan Tenggarong Seberang, Sebulu dan Muara Kaman.
Pengganti antar waktu ini dilakukan lantaran Alif Turiadi mengundurkan dirinya sebagai anggota DPRD Kukar, setelah ditetapkan sebagai Calon Wakil Bupati (Cawabup) Kukar pada kontestasi pesta demokrasi pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024 lalu.
Asisten I Setkab Kukar, Akhmad Taufik, juga turut menyaksikan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan anggota DPRD Kukar yang baru tersebut. Selesai acara, ia juga mengucapkan selamat atas dilantiknya Hendra sebagai Anggota DPRD Kukar.
Berita Terkait
Lewat PAW ini, kolaborasi antara DPRD dan Pemkab Kukar yang terjalin dengan baik selama ini diharapkan dapat terus terjaga. Terutama, dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada seluruh masyarakat di Kabupaten Kukar.
"Bisa memberikan semangat baru dan bisa berkolaborasi dengan pemerintah daerah, khususnya dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Kabupaten Kukar," ujar Taufik.
Sementara itu, Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPRD Kukar, Junadi, menyampaikan selamat bergabung dan bekerja kepada anggota DPRD Kukar yang baru saja dilantik. Ucapan terima kasih dan penghargaan juga ditujukan kepada Alif Turiadi atas dedikasi yang telah diberikan untuk masyarakat selama menjadi anggota DPRD Kukar.
"Kepada Anggota DPRD Kukar yang baru dilantik kami ucapkan selamat bergabung, bekerja dan menjalankan amanah sebagaimana sumpah yang telah saudara ucapkan, demi membawa Kabupaten Kutai Kartanegara ke arah lebih baik," pungkasnya.
Penulis: Juliansyah
Editor: Awan