Kutai Kartanegara

Rencana pembangunan Jembatan Besi Jembatan Besi Tenggarong Diskominfo Kukar 

Ini Hasil Rapat Soal Rencana Pembangunan Jembatan Besi Tenggarong



SELASAR.CO, Tenggarong - Dinas Pekerjaan Umum (DPU) (Kutai Kartanegara (Kukar) mengghentikan sementara rencana pembongkaran dan pembangunan Jembatan Besi Tenggarong yang pelaksanaanya akan dilakukan dalam waktu dekat.

Penyetopan rencana pembangunan jembatan tersebut atas pertimbangan hasil rapat sosialisasi rencana pembangunan bersama pihak terkait, termasuk dengan masyarakat Kukar yang diwakili para tokoh-tokohnya, pada Senin (14/4/2025) siang.

"Terima kasih kepada peserta rapat yang berkenan memberikan masukan dan saran terkait dengan perencanaan pembangunan jembatan ini," ujar Kepala DPU Kukar, Wiyono usai rapat sosialisasi tersebut.

Aset sejarah yang jadi cagar budaya, menjadi alasan yang kuat penghentian sementara rencana pembangunan Jembatan Besi Tenggarong. Dinas PU juga mengklarifikasi bahwa tidak ada niatan untuk menghilangkat aset sejarah tersebut, melainkan murni atas ketidaklayakan kondisi jembatan yang saat ini usianya menua.
"Kami juga sependapat bahwa kita harus memperhatikan aset sejarah," ungkapnya.

Sementara ini Dinas PU akan mencari opsi lainnya untuk menindaklanjuti rencana pembangunan jembatan tersebut, termasuk melakukan kajian ulang dengan melibatkan para akademisi-akademisi di Kalimantan Timur (Kaltim). Dengan begitu, pembangunan layanan umum ini sejalan dan searah hingga sasaran manfaatnya dapat dirasakan dengan nyata oleh seluruh masyarakat Kukar. Pun tidak berbenturan yang dapat menimbulkan polemik, serta sesuai dengan apa yang nenjadi harapan bersama.

Penulis: Juliansyah
Editor: Awan

Berita Lainnya