Kutai Kartanegara
Prokom Kukar 
Pedagang Kukar Tunjukkan Semangat Bayar Retribusi, Target PAD Terlampaui
SELASAR.CO, Tenggarong - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) memberikan pujian atas semangat para pedagang pasar yang berjualan.
Para pedagang pasar ini dinilai cukup tertib memberikan kontribusinya terhadap retribusi Pendapatan Asli Daerah (PAD).
Reteibusi yang ditargetkan sebesar Rp800 juta telah terlampaui pada semester I, dengan nilai pendapatan sebesar Rp830 juta.
"Itu baru semester I. Artinya, minat pedagang kita membayar retribusi itu tinggi," ujar Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kukar, Sayid Fathullah.
Berita Terkait
Hal Ini tentunya menunjukkan sikap pedagang yang bertanggung jawab dalam memenuhi kewajiban membayar retribusi.
Namun, Kepala Disperindag Kukar juga mengakui bahwa para pedagang meminta adanya keringanan terkait retribusi tersebut.
"Mereka meminta keringanan agar bisa bernafas," ungkapnya.
Dengan capaian ini, diharapkan Pemkab Kukar dapat terus mendukung para pedagang dan meningkatkan PAD secara berkelanjutan.
Penulis: Juliansyah
Editor: Awan

