Utama

orang tenggelam 

Tiga Hari Dicari, Bocah Loa Kulu Ditemukan Hanya 100 Meter dari Lokasi Tenggelam



Tim SAR mengevakuasi jasad korban tenggelam di Loa Kulu
Tim SAR mengevakuasi jasad korban tenggelam di Loa Kulu

SELASAR.CO, Kutai Kartanegara - Bocah berusia 12 tahun warga Kecamatan Loa Kulu yang dilaporkan tenggelam pada Senin (23/12/2019, berhasil ditemukan. Jasadnya mengapung 100 meter dari lokasi awal korban tenggelam pada Rabu (25/12/2019).

Sebelumnya korban dilaporkan tenggelam saat bermain bersama teman-temannya di pinggir Sungai Mahakam, tepatnya di Desa Loa Kulu Kota, Kecamatan Loa Kulu. Kemudian korban terjatuh ke sungai dan terbawa arus, hingga akhirnya menghilang.

Tim gabungan yang melibatkan kepolisian, BPBD Kukar, dan Tim SAR, beserta sejumlah relawan langsung melakukan pencarian. Sejumlah metode pencarian dilakukan, yakni dengan melakukan penyisiran dan penyelaman di sekitar korban terjatuh.

Pada hari ketiga pencarian, korban berhasil ditemukan mengapung 100 meter dari lokasi awal korban terjatuh.

"Setelah operasi pencarian hari ketiga Tim SAR gabungan menemukan pada pukul 09.15 Wita," ujar Kepala Unit Siaga SAR Samarinda, Dede Hariyana.

Kemudian korban langsung dievakuasi ke rumahnya, untuk dilakukan pemakaman. "Operasi dinyatakan ditutup, setelah korban ditemukan," jelas Dede.

Penulis: Faidil Adha
Editor: Awan

Berita Lainnya