Utama

update corona Positif corona Positif COVID-19 

Kaltim Bertambah 9 Positif Corona, 4 Pasien Sembuh



Ilustrasi pasien Corona (Stringer/AFP via Getty Images)
Ilustrasi pasien Corona (Stringer/AFP via Getty Images)

SELASAR.CO, Jakarta – Pemerintah mengumumkan per Kamis (16/4/2020), penambahan kasus positif corona di 34 provinsi sebanyak 380 kasus. Di Kalimantan Timur mencatat penambahan sebanyak 9 orang. Penambahan ini tertinggi di Kaltim sejak pasien corona tercatat pertama kali.

Catatan hari sebelumnya, Rabu (15/4/2020), jumlah pasien terkonfirmasi positif corona di seluruh Indonesia sebanyak 5.136 orang, sembuh 446 orang, dan meninggal 469 orang.

Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto mengatakan, jumlah kasus tambahan ini merupakan hasil yang telah melewati tes polymerase chain reaction (PCR).

“Penambahan kasus positif sebanyak 380 orang sehingga total menjadi 5516 kasus,” ujar Yuri dalam siaran langsung di kanal Youtube BNPB.

Namun, kabar gembiranya pasien sembuh hari ini mencetak angka tertinggi mencapai 102 orang, sehingga totalnya menjadi 548 orang. Sementara itu masih ada penambahan pasien yang meninggal karena corona sebanyak 27 orang, totalnya menjadi 496 orang.

Merujuk laman covid19.go.id data kasus corona di Kaltim tercatat sebanyak 44 kasus positif, sembuh 10, dan 1 meninggal. Sebelumnya pasien sembuh ada 6, bertambah 4 orang hari ini. Sementara detail perkembangan corona di Kaltim akan dijelaskan Dinkes Kaltim petang ini.

Penulis: Fathur
Editor: Awan

Berita Lainnya