Kutai Kartanegara
wakil-bupati-kukar chairil-anwar penanganan Covid-19 
Chairil Anwar Resmi Dilantik sebagai Wabup Kukar, Bupati: Besok Langsung Kerja
SELASAR.CO, Samarinda - Setelah lama bekerja tanpa wakil, akhirnya Bupati Kukar Edi Damansyah resmi memiliki wakil baru. Dia adalah Chairil Anwar, yang menduduki kursi sebagai orang nomor dua di Kutai Kartanegara (Kukar) dengan sisa masa jabatan periode 2016-2021. Chairil Anwar secara resmi dilantik Gubernur Kaltim Dr H Isran Noor, di Ruang Ruhui Rahayu Kantor Gubernur Kaltim, Senin (15/6/2020).
Menggunakan protokol kesehatan, hanya orang tertentu saja yang bisa langsung menyaksikan di dalam ruangan. Sementara peserta-peserta lain mengikuti agenda pelantikan tersebut secara virtual.
Isran mengatakan, tugas dan wewenang kepala daerah dan wakil kepala daerah mampu mensejahterakan rakyat. Karena itu, pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Wabup Kukar diharap dapat membantu kerja bupati hingga masa jabatan berakhir.
"Selamat kepada Chairil Anwar sebagai Wabup Kukar sisa masa jabatan 2016-2021. Diharapkan amanah," ucap Isran.
Berita Terkait
Gubernur meminta kerja sama antara pemerintah kabupaten/kota khususnya Pemkab Kukar bersama Pemprov tetap berjalan baik dan bersinergi. Apalagi, Kukar telah ditetapkan sebagai wilayah lokasi Ibu Kota Negara (IKN), diharapkan sinergitas dengan Pemprov maupun Kabupaten PPU berjalan baik.
"Kita berharap koordinasi terus berjalan. Yakinlah, IKN akan dipindah (dari DKI Jakarta ke Kaltim). Karena itu, Wabup baru diharapkan bisa membantu roda pemerintahan di Pemkab Kukar," jelasnya.
Seusai pelantikan, Chairil Anwar berujar kepada awak media, sebagai Wakil Bupati, dirinya akan melanjutkan visi-misi saat ini. Selain itu, dijelaskannya, wakil bupati memiliki tugas pengawasan. Hal inilah kemudian yang akan menjadi salah satu fokus utamanya selama menjabat nanti.
“Gubernur juga berpesan saat ini untuk fokus dalam penanganan Covid-19. Saya pun siap jika memang diperintahkan Pak Bupati untuk turun langsung,” tuturnya.
Sementara itu Bupati Kukar Edi Damansyah langsung memberikan tugas perdana untuk wakilnya tersebut. Pemkab Kukar dikatakannya sedang mempersiapkan rencana pemulihan pasca-Covid-19, sekaligus langkah penanganannya saat ini. Besok pun Wakil Bupati Kukar yang baru ini, ia beri tugas untuk mengikuti rapat evaluasi bantuan sosial.
“Besok sudah kerja (Wabup). Ada rapat koordinasi dan evaluasi untuk bantuan sosial, nanti malam saya akan beri tugas untuk mengikuti rapat itu,” tegasnya.
Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan