Utama

Bukopin Nasabah Bank 

Tak Bisa Tarik Uang, Puluhan Nasabah Tongkrongi Bukopin Samarinda



Situasi Bank Bukopin Cabang Samarinda di Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Pasar Pagi
Situasi Bank Bukopin Cabang Samarinda di Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Pasar Pagi

SELASAR.CO, Samarinda - Puluhan nasabah Bank Bukopin Samarinda mendatangi kantor cabang bank tersebut di Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Pasar Pagi, Rabu (1/7/2020). Para nasabah nampak menunggu di halaman bank, berharap bisa melakukan penarikan uang.

Pantauan SELASAR di lapangan, nasabah mengantre hingga bagian halaman bank, tampak tiga orang petugas keamanan ikut berjaga.

Salah seorang warga yang tidak ingin namanya diberitakan mengaku telah menunggu sejak pukul 6 pagi. Namun, hingga siang belum juga mendapat kepastian dari bank. Warga yang berasal dari Kutai Kartanegara itu mengaku sudah sudah datang selama empat hari berturut-turut.

Nasabah lainnya, Wati, warga Sungai Kunjang mengaku berada di sana sejak pukul 8 pagi, namun juga belum bisa melakukan penarikan uang. Ia menuturkan, sejak beberapa hari tidak dapat melakukan penarikan melalui mesin anjungan tunai mandiri (ATM) sehingga datang ke kantor cabang.

"Dari jam delapan tadi mengantre belum bisa ambil uang, kan masih offline," ujar Wati.

Ditanya apa dirinya mengetahui permasalahan yang menimpa Bukopin, Wati mengaku sedikit banyak mengetahui dari berita di media akhir-akhir ini. Awalnya dua hari lalu ia ingin mencetak buku tabungan, namun heran dengan masyarakat yang datang berduyun-duyun.

"Mau ngambil uang tapi kan per hari dijatah Rp 5 juta untuk kebutuhan sehari-hari. Awalnya mau ngeprint tapi kalau keadaan begini kan offline terus, namanya orang pasti berpikiran negatif. Semoga hoax aja lah, jadi uang nasabah tetap aman," ujar Wati yang sudah menjadi nasabah selama lima tahun ini.

Sekitar pukul sebelas siang tadi, tampak petugas melakukan pengisian dana di mesin ATM depan kantor cabang. Namun setelah dicoba oleh beberapa nasabah, masih tetap tidak dapat melakukan transaksi.

SELASAR telah meminta konfirmasi, namun pihak kantor cabang Bukopin Samarinda enggan memberi statement apa pun. Alasannya, dalam kondisi saat ini, seluruh statement yang keluar di media diminta bersumber dari Bukopin Pusat.

Sementara, manajemen PT Bank Bukopin Tbk (BBKP) menjelaskan persoalan kesulitan nasabah mencairkan dana serta kebijakan pembatasan penarikan dana di beberapa cabang perusahaan.

Meliawati, Sekretaris Perusahaan Bank Bukopin, mengatakan, perseroan telah menyelesaikan permasalahan nasabah dalam hal pencairan dana dan nasabah dapat menerima penjelasan perseroan atas kondisi tersebut.

"Pembatasan penarikan dana di beberapa cabang dilakukan dalam kondisi situasional, agar kami dapat memenuhi kebutuhan transaksi nasabah. Hal ini menjadi penyesuaian yang perlu dilakukan dan pejabat bank tetap memberikan penjelasan kepada nasabah, sebagaimana standard pelayanan operasional perseroan," katanya, dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (30/6/2020).

Penulis: Fathur
Editor: Awan

Berita Lainnya