Utama

Positif corona Tenaga Kesehatan Tenaga kesehatan positif corona RSUD Beriman Balikpapan perawat rumah sakit positif corona 

Selain RSUD AWS, Hari Ini 14 Perawat di RSUD Beriman Balikpapan juga Positif Covid-19



Unit Gawat Darurat (UGD) RSUD Beriman Balikpapan ditutup hingga Senin 3 Juli 2020 mendatang
Unit Gawat Darurat (UGD) RSUD Beriman Balikpapan ditutup hingga Senin 3 Juli 2020 mendatang

SELASAR.CO, Balikpapan - Dinas Kesehatan Balikpapan menyampaikan perkembangan kasus terkonfirmasi positif Covid-19 pada hari ini, Kamis (30/7/2020). Disampaikan Kepala Dinas kesehatan kota Balikpapan, dr Andi Sri Juliarty, hari ini Balikpapan mengalami penambahan 31 kasus positif Covid-19 baru.

“11 kasus pertama BPP 456 sampai 466 adalah hasil lanjutan swab masal Pasar Muara Rapak,” ujar dokter yang akrab disapa Dio.

Kemudian, kasus di luar Pasar Muara Rapak, pihaknya juga menemukan 14 kasus terkonfirmasi positif Covid-19 yang seluruhnya merupakan perawat.

“14 kasus terkonfirmasi positif Covid-19 adalah tenaga medis di RSUD Beriman Balikpapan. Kode BPP 470 sampai dengan 483,” tambahnya.

Selain dua klaster besar penambahan kasus positif Covid-19 di Balikpapan tadi, Dinkes Balikpapan juga menemukan enam kasus positif lainnya. Berikut Detail kasus tersebut:

  1. Pasien laki-laki BPP 467 usia 4 tahun domisili BPP dengan riwayat merupakan kontak erat BPP 279 dan didapatkan hasil positif dari Labkesda Kaltim.
  2. Pasien perempuan BPP 468 usia 59 tahun, KTP Balikpapan seorang PDP dengan riwayat melakukan pemeriksaan PCR sebagai syarat tindakan medis dan didapatkan hasil positif dari Lab PCR Klinik Tirta.
  3. Pasien laki-laki BPP 469 berusia 71 tahun, KTP BPP seorang PDP dengan riwayat melakukan pemeriksaan PCR sebagai syarat tindakan medis dan didapatkan hasil positif dari Lab PCR Klinik Tirta.
  4. Pasien laki-laki BPP 484 usia 59 tahun, KTP BPP seorang PDP dengan riwayat melakukan pemeriksaan PCR sebagai syarat tindakan medis dan didapatkan hasil positif dari Lab PCR-TCM RSKD.
  5. Pasien laki-laki BPP 485 usia 40 tahun, KTP BPP seorang karyawan swasta dengan mengikuti pemeriksaan PCR sebagai tracing karena di tempat kerja terdapat kasus konfirmasi positif dan didapatkan hasil swab positif dari Lab PCR RSPB.
  6. Pasien laki-laki BPP 486 usia 47 tahun KTP Balikpapan seorang karyawan swasta dengan mengikuti pemeriksaan PCR sebagai tracing karena di tempat kerja terdapat kasus konfirmasi positif dan didapatkan hasil swab positif dari Lab PCR RSPB.

Sementara itu Wali Kota Balikpapan, Rizal Effendi menjelaskan, untuk mencegah terjadinya penularan yang semakin meluas, maka UGD RSUD Beriman Balikpapan akan ditutup sementara hingga Senin 3 Juli 2020 mendatang.

“Karena kejadiannya di UGD, maka mulai jam 12.00 Wita siang kita tutup sementara, sampai Senin pukul 08.00 Wita. Jam pelayanan juga kita batasi untuk menghindari penularan yang lebih besar lagi,” ujar Rizal.

Selain itu kebijakan WFH akan kembali diterapkan di perkantoran pemerintahan di Balikpapan. “Mulai hari senin semua kantor pemerintahan di Balikpapan akan kembali WFH, hanya 50 persen pegawai saja yang tetap bekerja di kantor,” pungkasnya.

Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan

Berita Lainnya