Utama

Klaster Bukopin Positif corona Klaster tanjung ayu Penyebaran Covid-19 Positif Corona di Samarinda 

Jadi Klaster Baru Covid-19, Bank Bukopin Tutup Sementara 2 Cabangnya di Samarinda



Bank Bukopin Cabang Samarinda di Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Pasar Pagi
Bank Bukopin Cabang Samarinda di Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Pasar Pagi

SELASAR.CO, Samarinda - Manajemen Bank Bukopin angkat bicara terkait munculnya klaster baru penyebaran virus corona di Samarinda dengan nama Klaster Bukopin. Disampaikan oleh Branch Manager (BM) Bank Bukopin Cabang Samarinda, Achmad Firdaus Pri, hal itu terjadi di kantor cabang pembantu (capem) Bank Bukopin di Samarinda. Pihak manajemen pun mengatakan saat ini telah menutup sementara dua capem tersebut, dan operasionalnya dialihkan ke Kantor Cabang Utama (KCU).

“Klaster Covid-19 terjadi di capem, dan untuk antisipasi dini, sementara dua capem kita tutup. Operasional layanan kita pindahkan ke KCU dengan tetap menggunakan protokol kesehatan secara ketat, dan pelaksanaan WFH, seminim mungkin pegawai yang aktif,” ujar Achmad Firdaus Pri, Sabtu (12/9/2020).

Penutupan sementara dua kantor cabang pembantu di Samarinda ini disampaikan Achmad Firdaus Pri sebagai komitmen Bank Bukopin dalam menjalankan protokol kesehatan dengan tetap memperhatikan kesehatan karyawan dan nasabahnya.

“Bukopin menjalankan protokol dan memperhatikan kesehatan karyawan sehingga dilakukan penutupan kantor sementara. Serta dilakukan tes swab tanpa kecuali dan hasil terkonfirmasi 6 positif di data release Pemprov,” ujarnya.

Enam orang yang terkonfirmasi positif ini pun telah menjalani isolasi mandiri sampai dengan swab lanjutan dilakukan dengan hasil negatif. Pihaknya pun saat ini juga telah melakukan tes swab sebagai langkan untuk tracing secara keseluruhan.

Seperti diinformasikan sebelumnya, dalam infografisnya pada Jumat 11 September 2020 kemarin, Dinas Kesehatan merilis data terbaru penyebaran virus Corona di Samarinda. Dari rilis tersebut, terlihat kasus positif baru Covid-19 di Samarinda bertambah 43 kasus, sementara kasus sembuh bertambah 54 kasus. Dengan begitu kasus aktif atau pasien positif dalam perawatan di Samarinda berjumlah 419 orang.

Dalam infografis tersebut juga menunjukkan terdapat dua klaster penyebaran Covid-19 yang telah selesai, yaitu Klaster RSUD AWS dan Klaster Tanjung Aju. Namun, dilaporkan juga terjadi penambahan satu klaster baru bernama Bukopin dengan 6 kasus positif.

Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan

Berita Lainnya