Kutai Timur

Mahyunadi-Kinsu Pilbub Kutim Pilkada Serentak 

Mulai Habib Bagir hingga Abdal Nanang Dukung Mahyunadi-Kinsu



Rois Syuriah PC NU Kutim Al Habib Muhammad Bagir menyampaikan dukungannya kepada Mahyunadi-Kinsu sebagai calon bupati dan wakil bupati.
Rois Syuriah PC NU Kutim Al Habib Muhammad Bagir menyampaikan dukungannya kepada Mahyunadi-Kinsu sebagai calon bupati dan wakil bupati.

SELASAR.CO, Sangatta – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kutim, Mahyunadi-Lulu Kinsu, semakin optimistis menatap Pilkada Kutim. Hal itu menyusul mengalirnya dukungan dari sejumlah tokoh besar di Kutim. Dua di antaranya yakni Al Habib Muhammad Bagir dan Sayid Abdal Nanang.

Dukungan Al Habib Muhammad Bagir, disampaikan pada saat menggelar acara Istighotsah dan Tahlil dalam rangka silaturahmi Relawan Talijagat Bintang Sembilan, bertempat di Ponpes Al-Ma’rif Sangatta Utara, Kamis (24/9/2020) lalu.

Dukungan itu dilayangkan Al Habib Muhammad Bagir sebagai Rois Syuriah Pengurus Cabang (PC) Nahdlatul Ulama (NU) Kutim, Relawan Talijagat Bintang Sembilan, dan warga Nahdliyin.

“Kami selaku Relawan Talijagat Bintang Sembilan menyatakan dukungan sepenuhnya bagi pemenangan H Mahyunadi dan H Lulu Kinsu sebagai calon bupati dan wakil bupati Kutim periode 2021-2024,” ucap Al Habib Muhammad Bagir, saat membacakan deklarasi dukungan.

Tokoh masyarakat Kutim Sayid Abdal Nanang ikut memberikan dukungan politiknya kepada Mahyunadi-Kinsu.

Dia menyampaikan, setelah penyampaian deklarasi itu, maka warga Nahdliyin Kutim siap berjuang memenangkan Mahyunadi-Kinsu sebagai bupati dan wakil bupati pada Pilkada Kutim 9 Desember 2020 mendatang.

“Sebelum memberikan dukungan ini, kami sudah melakukan proses penjajakan. Kami juga sudah mendengar visi dan misi dari Pak Mahyunadi dan Pak Kinsu. Ini merupakan masukan dari warga Nahdliyin. Dan beliau berdua ini menurut kami yang paling bisa sejalan dengan visi dan misi kami,” tuturnya.

Sementara dukungan Sayid Abdal Nanang juga disampaikan pada Kamis malam. Penyampaian dukungan itu diberikan Sayid Abdal Nanang bersama relawannya yang mengusung tagline Kutim 1 MaKin Kuat dan Maju, bertempat di kediamannya di Jalan APT Pranoto, Sangatta Uutara.

“Dengan ini, kami memberikan dukungan politik kepada H Mahyunadi dan H Lulu Kinsu sebagai calon bupati dan wakil bupati Kutim. Dan kami siap berjuang untuk memenangkan mereka,” tegas Abdal Nanang.

Seperti halnya Al Habib Muhammad Bagir, Abdal Nanang pun mengutarakan, alasan dia dan relawannya mendukung Mahyunadi-Kinsu karena melihat adanya kesamaan visi dan misi dalam membangun Kutim. Dia berharap, visi dan misi yang tidak sempat dia bawa saat menjadi bakal calon bupati Kutim dari jalur independen, dapat dilanjutkan keduanya.

“Dukungan politik ini sebagai upaya menyatukan kekuatan dalam memenangkan H Mahyunadi dan H Lulu Kinsu dalam memenangkan Pilkada Kutim 2020,” tandasnya, disambut gema takbir para pendukung Abdal Nanang. (*)

Penulis: Gunawan
Editor: Awan

Berita Lainnya