Ragam

penghargaan Tim Pengendalian Inflasi Daerah  Penghargaan TPID Menko Perekonomian Samarinda Toreh Penghargaan 

Samarinda Toreh Penghargaan Keempatnya di Bidang Pengendalian Inflasi Tingkat Nasional



Wali Kota Samarinda, Syaharie Jaang kembali berhasil menerima penghargaan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) untuk yang keempat kalinya.
Wali Kota Samarinda, Syaharie Jaang kembali berhasil menerima penghargaan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) untuk yang keempat kalinya.

SELASAR.CO, Samarinda - Di akhir masa jabatannya Wali Kota Samarinda, Syaharie Jaang kembali berhasil menerima penghargaan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) untuk yang keempat kalinya. Penghargaan itu ia terima langsung langsung dari  Menko Perekonomian Airlangga Hartarto di ruang Graha Sawala Kemenko Perekonomian Jakarta, pada Kamis (22/10/2020).

“Alhamdulillah kembali saya yang juga Ketua TPID Kota Samarinda berhasil menerima penghargaan. Ini adalah yang ke empat kali khusus TPID,” kata Jaang seusai menerima penghargaan.

Sebagai informasi, Samarinda telah empat kali menerima penghargaan TPID. Perdana pada 2015 lalu, Samarinda dipilih sebagai TPID Berprestasi. Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh  Presiden RI Joko Widodo. Kemudian TPID Terbaik Nasional 2017 dan 2018, hingga TPID Kota Berkinerja Terbaik Wilayah Kalimantan 2019.

Penyerahan penghargaan ini adalah rangkaian acara Rapat Koordinasi Nasional Pengendalian Inflasi Tahun 2020 dengan tema Transformasi Digital UMKM Pangan, Mendukung Pemulihan Ekonomi dan Stabilitas Harga Menuju Indonesia Maju.

Rakor yang dibuka Presiden RI Joko Widodo secara virtual ini diikuti 635 peserta secara virtual dan peserta terbatas di gedung Graha Sawala Kemenko. Selain Kota Samarinda, 2 kota dan 2 kabupaten lainnya yaitu Gorontalo, Jayapura, Banyuwangi dan Bungo juga mendapat penghargaan ini.

Penulis: Redaksi Selasar
Editor: Yoghy Irfan

Berita Lainnya