Kutai Kartanegara

Kuota internet Belajar online Belajar daring Disdikbud Kukar 

Di Kukar, Siapa Dapat Subsidi Kuota Internet dari Kemendikbud?



Kepala UPT Pusat Data Teknologi dan Informasi (Pusdatin) Disdikbud Kukar, Pujianto
Kepala UPT Pusat Data Teknologi dan Informasi (Pusdatin) Disdikbud Kukar, Pujianto

SELASAR.CO, Kutai Kartanegara – Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim akan memberikan subsidi pulsa atau kuota internet kepada guru, dosen, pelajar. Saat ini, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kutai Kartanegara (Kukar) masih mengumpulkan data nomor HP guru dan siswa. 

Kepala UPT Pusat Data Teknologi dan Informasi (Pusdatin) Disdikbud Kukar, Pujianto mengatakan proses pendataan atau verifikasi dan validasi nomor HP siwa dan guru dilakukan oleh masing-masing sekolah. “Yang menginput data itu dari operator sekolah masing-masing,” ujarnya.

Pujianto menjelaskan kuota yang akan diberikan kepada siswa sebanyak 35 GB per bulan, dan untuk guru mendapat 42 GB per bulan. Kuota ini akan diberikan selama 4 bulan, yang kemungkinan direalisasikan mulai Oktober mendatang.

“Kita masih menunggu dari Kemendikbud, realisisasinya kapan apakah per 1 Oktober kita belum tahu,” jelasnya.

Mengantisipasi penyalahgunaan kuota internet, pihaknya membagi kuota tersebut dalam beberapa bagian. Yakni mayoritas untuk mengakses situs pembelajaran dari Kemendikbud maupun luar Kemendikbud. Namun, siswa juga dapat untuk mengakses laman selain pendidikan, hanya saja kuota tersebut tidak banyak.

“Makanya dari provider ada kuota utama, dalam pembelajaran tidak semuanya sumbernya dari yang disediakan, bisa saja dari Google dan Youtube,” tutupnya.

Penulis: Faidil Adha
Editor: Awan

Berita Lainnya