Politik
Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono AHY 
Safari Perdana, AHY Kunjungi Tangsel untuk Dukung Nurazizah–Ruhamaben
SELASAR.CO, Jakarta - Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dijadwalkan akan melakukan kunjungan safari Pilkada pertamanya ke Tangerang Selatan. Kunjungannya tersebut tidak lain untuk mendukung pasangan Siti Nurazizah – Ruhamaben.
Dalam kunjungannya itu AHY akan didampingi Sekjen Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya, beserta sejumlah pejabat Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat, ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Banten Iti Octavia Jayabaya, ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Banten, dan Gubernur Banten Wahidin Halim.
“Saat ini, Calon Walikota Tangsel Siti Nurazizah juga menjabat sebagai Wakil Sekjen di kepengurusan DPP Partai Demokrat. Kegiatan AHY di Tangsel direncanakan untuk bertemu dengan Paslon sekaligus melakukan diskusi terkait Pilkada Tangsel,” ujar Juru Bicara Paslon Nur Azizah – Ruhamaben, Diska Putri Pamungkas.
Kegiatan ini akan dilaksanakan pada hari ini, Rabu (18/11/2020) di Ballroom Hotel Aviary Bintaro pukul 15.30. Meski kegiatan safari Pilkada ini dilakukan secara tatap muka, panitia dan tim sukses Nurazizah – Ruhamaben memastikan bahwa seluruh kegiatan mematuhi aturan protokol Covid-19. Jumlah peserta dalam ruangan pun dibatasi dengan tidak lebih dari 50 orang, meski kapasitas Ballroom tersebut 2-3 kali lipat dari peserta yang ditetapkan hadir.
Berita Terkait
“Kegiatan ini merupakan Safari Pilkada AHY yang pertama dan menjadi pembuka bagi rangkaian safari Pilkada AHY berikutnya ke berbagai daerah di Indonesia. Safari ini bentuk dukungan nyata Ketua Umum Partai Demokrat bagi para kader dan calon kepala daerah yang diusung oleh Partai Demokrat,” pungkasnya.
Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan