Kutai Kartanegara

Pangdam IV Mulawarman Tanjung Batu Cadangan pangan 

TNI Garap Ratusan Hektare Lahan Sebagai Cadangan Pangan Nasional



Panglima Kodam (Pangdam) VI Mulawarman Mayjen TNI Heri Wiranto meninjau kembali lokasi pengembangan kawasan cadangan pangan strategis nasional yang terletak di Desa Tanjung Batu, Kecamatan Tenggarong Seberang.
Panglima Kodam (Pangdam) VI Mulawarman Mayjen TNI Heri Wiranto meninjau kembali lokasi pengembangan kawasan cadangan pangan strategis nasional yang terletak di Desa Tanjung Batu, Kecamatan Tenggarong Seberang.

SELASAR.CO, Kutai Kartanegara - Panglima Kodam (Pangdam) VI Mulawarman Mayjen TNI Heri Wiranto meninjau kembali lokasi pengembangan kawasan cadangan pangan strategis nasional yang terletak di Desa Tanjung Batu, Kecamatan Tenggarong Seberang.  

Pada saat melakukan peninjauan Pangdam VI Mulawarman Mayjen TNI Heri Wiranto memberikan apresiasi terhadap kinerja Kodim 0906 Tenggarong yang telah melaksanakan program pengembangan kawasan cadangan pangan strategis nasional.

Pangdam VI Mulawarman mengungkapkan bahwa program kawasan cadangan pangan ini bertujuan untuk memanfaatkan lahan tidur kemudian dijadikan lahan yang produktif sebagai penghasil pangan yang bisa memenuhi kebutuhan masyarakat, terutama di tengah pandemi Covid-19. 

"Ya kita tidak berharap bersama, apabila kondisi ekonomi kurang bagus ke depan, kita sudah siapkan kemungkinan-kemungkinan cadangan pangan. Inilah langkah-langkah yang sudah kita tempuh," kata Pangdam. 

Pangdam VI Mulawarman juga menjelaskan untuk mempersiapkan cadangan pangan strategis pihaknya telah menggunakan sistem pertanian terpadu (integrated farming system). Sistem tersebut merupakan program ketahanan pangan yang di dalamnya tidak hanya ada kawasan pertanian saja, tetapi kawasan ini juga ada perkebunan, perikanan dan perternakan.

"Secara terintegrasi saling menguntungkan atau simbiosis, sehingga nanti kita akan mendapatkan hasil yang bagus," jelasnya.

Jenderal bintang dua ini mengaku kawasan cadangan pangan tersebut disiapkan semata-mata hanya untuk kepentingan masyarakat. Selain itu menurutnya Desa Tanjung Batu sangat cocok dan lahannya juga sangat memadai untuk pengembangan kawasan cadangan pangan strategis nasional. Saat ini pihaknya sudah menyiapkan lahan yang luasnya sekitar 460 hektare sebagai lahan cadangan pangan strategis nasional. 

"Yang kita kerjakan pertama demplot atau untuk percontohan awal seluas 3 hektare, kemudian secara bertahap 100 hektare sampai dengan 460 hektare," katanya. 

Mayjen TNI Heri Wiranto berharap pengerjaan kawasan cadangan pangan ini bisa berjalan sesuai dengan progres yang diinginkan. Ia mengungkapkan sementara ini pengerjaanya sudah mencapai 37 persen dan ia pun berharap bisa rampung pada tahun 2021.

"Untuk demplot juga sudah mulai terlihat, dan kita awali dengan penanaman padi. Karena memang secara teknologi, wilayah dan tanah ini lebih tepat untuk pertanian, namun demikian kita akan gabungkan dengan beberapa program yang lainnya," tuturnya.

Program pembangunan kawasan cadangan pangan strategis nasional ini merupakan program yang diinisiasi TNI, dalam hal ini Kodim 0906 Tenggarong yang berada dalam wilayah Kodam VI Mulawarman. Untuk mensukseskan program ini pihaknya bersinergi dengan Pemerintah Desa Tanjung Batu, Pemkab Kukar dan PT Bumi Hijau Pangan (BHP).

Penulis: Faidil Adha
Editor: Awan

Berita Lainnya