Utama

Vaksin Covid-19 Vaksin corona Vaksinasi Covid-19 Penerimaan vaksin tahap awal efek samping vaksin covid-19 efek samping vaksin Sinovac 

Bupati dan Ketua DPRD Kukar Tidak Ikut Vaksinasi Awal Covid-19



Kepala Dinas Kesehatan Kukar, dr Martina Yulianti.
Kepala Dinas Kesehatan Kukar, dr Martina Yulianti.

SELASAR.CO, Tenggarong - Dinas Kesehatan Kutai Kartanegara (Kukar) akan melaksanakan kegiatan vaksinasi Covid-19 Kamis (14/1/2021) di RSUD Aji Muhammad Parikesit Kukar.

Kepala Dinas Kesehatan Kukar, dr Martina Yulianti, mengatakan, kegiatan vaksinasi Covid-19 akan dilaksanakan pukul 9.00 pagi di Klinik Perjuangan. Nantinya, akan ada 10 pejabat di Kukar disuntik vaksin Covid-19, di antaranya, Dandim 0906 Tenggarong, Kapolres Kukar, Tokoh agama, influencer, dan perwakilan Pemerintah daerah.

"Kalau Bupati dan Ketua DPRD Kukar masih belum bisa kita daftarkan, karena masalah status kesehatan beliau belum memungkinkan," kata Martina.

Sedangkan dari Fasilitas Pelayanan Kesehatan (faskes) yang ada di Kukar kemungkinan belum bisa melakukan vaksinasi Covid-19 itu. Karena pihak faskes masih menunggu SMS blast dari Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPC-PEN).

"Kalau di faskes kan mereka sudah dilatih dan mereka sudah melakukan simulasi juga. Begitu kick off dan semua sudah menerima SMS blast, faskesnya sendiri sudah menerima, kemudian sudah tahu siapa yang akan divaksin. Ini kan sistemnya dari pusat semua, yang jelas vaksin mulai hari ini sudah diedarkan," ujar Martina.

Ia menjelaskan, saat ini ada 7.040 vaksin di Kukar, yang nantinya akan diberikan kepada calon penerima vaksin di tahap awal/pertama. Calon penerima vaksin itu ialah, orang yang sudah terdaftar dan telah menerima SMS blast dari KPC-PEN sebagai tanda penerima vaksin.

"Yang jelas jika sudah terdaftar kita mempunyai akun, nanti di akun itu kita bisa melihat, kapan dilaksanakan dan tanggal berapa vaksinnya," jelas Martina.

Penulis: Juliansyah
Editor: Awan

Berita Lainnya