Kutai Timur

Program Kutim Terang  Kementerian ESDM  Kutai Timur Terang 

Terbentur Anggaran, Program Kutim Terang Tahun Ini Ditunda



Ilustrasi
Ilustrasi

SELASAR. CO, Sangatta - Program Kutai Timur (Kutim) Terang 2021 untuk sementara waktu ditunda akibat keterbatasan anggaran. Meskipun begitu, tahun ini Dinas Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) masih bisa mengandalkan bantuan pembangkit listrik tenaga surya komunal dari Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) untuk dipasang di sejumlah desa.

“Meskipun program ini ditunda di APBD, tapi masih ada program Kementerian ESDM, meskipun hanya dilakukan pemasangan di beberapa lokasi di Kutim,” ujar Plt Kepala Dinas PTSP Kutim, Sayful Ahmad.

Dijelaskannya, demi mempercepat penerangan di berbagai pedesaan yang belum terjangkau PLN, program Kutim Terang beberapa tahun terakhir juga selalu dianggarkan melalui APBD. Hal itu juga dilakukan Kementerian ESDM di Pulau Miang. Dengan pembangunan PLTS komunal di satu lokasi, sehingga ratusan rumah tangga bisa diterangi.

“Karena tahun ini Pemerintah lebih fokus pada penanganan corona, sehingga sebagian dana tersedot ke sana. Apalagi pendapatan juga berkurang, makanya program Kutim Terang ini ditunda sampai anggaran mencukupi,” katanya.

Selain itu, untuk program pengadaan PLTS Komunal yang akan dilaksanakan oleh Kementerian ESDM, pihaknya mengaku tidak mengetahui secara persis berapa besaran anggarannya. Sebab Kementerian ESDM sendiri yang akan langsung melaksanakannya.

“Untuk tahun ini, sesuai dengan usulan kami, maka ESDM akan membangun PLTS Komunal di beberapa tempat di kecamatan seperti di Busang, Sandaran, dan beberapa lokasi lainnya,” sebut Sayful.

Penulis: Bonar
Editor: Awan

Berita Lainnya