Kutai Timur

Lelang Proyek  Pembangunan Infrastruktur di kutim lelang proyek di kutim Dinas Pekerjaan Umum Kutim 

Percepat Pembangunan Infrastruktur, Sekkab Kutim Inginkan Lelang Proyek Dipercepat



Sekretaris Kabupaten Kutai Timur, Irawansyah.
Sekretaris Kabupaten Kutai Timur, Irawansyah.

SELASAR.CO, Sangatta – Pemerintah Kabupaten Kutai Timur (Kutim) nampaknya sudah bergerak lebih cepat dalam hal pembangunan infrastruktur di tahun anggaran 2021. Dalam waktu dekat ini, sejumlah proyek pembangunan jalan akan segera dilelang. Hal tersebut disampaikan Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Kutai Timur, Irawansyah.

“Beberapa waktu lalu, Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kutim sudah meminta untuk segera dilakukan pelelangan pekerjaan pembangunan jalan. Mungkin dalam bulan ini sudah dilakukan pelelangan,” kata Irawansyah, saat ditemui di ruang kerjanya.

Menurut dia, harusnya proses pelelangan proyek di Kutim lebih dipercepat, terlebih pengesahan anggarannya juga sudah dilakukan. Terutama yang bersumber dari anggaran Dana Alokasi Khusus (DAK). 

“Cuman penanganan administrasinya kemarin yang masih membutuhkan penyesuaian, terutama dengan diberlakukannya Sistem Informasi Pembangunan Daerah (SIPD),” ucapnya.

Untuk diketahui, dari pantauan media ini di laman http://lpse.kutaitimurkab.go.id/ sejumlah proyek yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) sudah dalam proses tender, bahkan sudah dalam tahap pengumuman prakualifikasi.

Seperti paket pekerjaan Penguatan Data Base dan Survey Kondisi Jalan (DAK Reguler), Pengawasan Teknis dan Review Design Peningkatan Jalan Poros Ke Desa Himba Lestari (DAK Reguler), Pengawasan Teknis dan Review Design Peningkatan Jalan Poros Desa Himba Lestari-Rantau Pulung (DAK Reguler), dan Pengawasan Teknis dan Review Design Peningkatan Jalan Poros Sekerat (DAK Penugasan).

Penulis: Bonar
Editor: Awan

Berita Lainnya