Kutai Timur

Hasbullah Yusuf PAW Pergantian Antar Waktu DPRD Kutim 

Hasbullah akan Perjuangkan Aspirasi yang Belum Terealisasi



Anggota DPRD Kutai Timur, Hasbullah Yusuf.
Anggota DPRD Kutai Timur, Hasbullah Yusuf.

SELASAR.CO, Sangatta – Pada masa reses tahun sidang 2021 ini, banyak usulan yang diterima anggota DPRD dari masyarakat, tidak terealisasi. Mulai dari peningkatan infrastruktur berupa pembangunan jalan maupun drainase, hingga pembangunan rumah ibadah di beberapa titik di Kecamatan Sangatta Utara sebagai daerah pemilihannya.

Hal itu disampaikan Hasbullah Yusuf, legislator yang naik melalui mekanisme Pergantian Antar Waktu (PAW), menggantikan Uce Prasetyo yang maju sebagai calon wakil bupati pada pilkada tahun 2020 lalu.

Ditemui di kantor DPRD Kutim pada Jumat (5/3/2021), politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) ini menyebut, dirinya yang baru saja dilantik bakal meneruskan program-program sebelumnya yang belum terealisasi. Caranya tentu dengan kembali mengusulkan pada tahun ini sehingga ada harapan bisa terealisasi di tahun 2022 mendatang.

“Dulu ada yang sudah terealisasi, ada juga yang belum terealisasi karena ada rasionalisasi anggaran Pemerintah Daerah. Jadi tahun ini saya coba usulkan lagi,” jelasnya.

Sebagai wakil rakyat, dirinya mengaku bakal mengakomodir aspirasi konstituennya, dan bakal memperjuangkan kepada pemerintah, hingga direalisasikan.

“Tentunya akan memudahkan meng-input usulan mayarakat, kemudian diajukan ke pemerintah daerah. Namun usualan tersebut tetap tergantung dari anggaran daerah. Akan terealisasi manakala cukup kemampuan alokasi yang ada,” tutupnya.

Penulis: Bonar
Editor: Awan

Berita Lainnya