Kutai Timur

Kominfo Kutim Jalan rusak Jalan Rusak di Kutim  Jalan Mawai TMMD Muara Bengkal 

Jawab Permintaan Masyarakat, Pemkab Kutim Perbaiki Jalan Mawai dan Senambah-Malupan



Kondisi jalan Mawai TMMD dan Senambah - Malupan di Kecamatan Muara Bengkal.
Kondisi jalan Mawai TMMD dan Senambah - Malupan di Kecamatan Muara Bengkal.

SELASAR.CO, Sangatta – Pemerintah Kabupaten Kutai Timur (Kutim) terus berupa semaksimal mungkin menyelesaikan satu per satu permasalahan infrastruktur yang kerap dikeluhkan masyarakat. Meskipun dalam kondisi anggaran yang terbatas.

Hal itu disampaikan Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman lewat status laman Facebooknya pada 22 April 2021 lalu. Dia mengatakan, Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kutim sudah turun ke lapangan untuk melakukan perbaikan sekaligus pemeliharaan di Jalan Mawai TMMD dan Senambah-Malupan di Kecamatan Muara Bengkal, sesuai arahannya.

Menurut Ardiansyah, Pemkab Kutim terus berupaya memaksimalkan perbaikan jalan agar masyarakat bisa beraktivitas dengan lancar.

“Infrastruktur jalan menjadi skala prioritas untuk segera ditangani. Perbaikan infrastruktur Jalan Mawai TMMD dan Senambah-Malupan terus dibenahi oleh Dinas PU Kutim. Kita paham keinginan masyarakat agar perbaikan jalan dapat segera selesai, namun semua butuh proses agar sesuai,” jelasnya.

Ardiansyah menegaskan bukti perbaikan jalan ini juga sebagai upaya menjawab permintaan masyarakat yang sering melintasi jalur tersebut. Infrastruktur jalan merupakan roda penggerak pertumbuhan ekonomi.

“Kami terus berupaya untuk memaksimalkan perbaikan jalan agar masyarakat bisa beraktivitas dengan lancar. Infrastruktur jalan berpengaruh terhadap peningkatan kualitas hidup dan kesejahteraan rakyat utamanya sebagai distribusi barang dan jasa yang akan menjadi pendukung percepatan pertumbuhan ekonomi,” tutupnya.

Penulis: Bonar
Editor: Awan

Berita Lainnya