Ragam

Kejari Kukar  Kunjungan Kerja DPRD Kukar 

DPRD Terima Kunjungan Kerja dan Silaturahmi Kepala Kejari Kukar



Jajaran DPRD Kukar sambut baik kedatangan Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Kukar, Tommy Kristanto, pada Selasa (23/9/2022).
Jajaran DPRD Kukar sambut baik kedatangan Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Kukar, Tommy Kristanto, pada Selasa (23/9/2022).

SELASAR.CO, Tenggarong - Jajaran Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Kartanegara (Kukar) sambut baik kedatangan Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Kukar, Tommy Kristanto, pada Selasa (23/9/2022).

Ketua DPRD Kukar, Abdul Rasid mengatakan, kedatangan Kepala Kejari Kukar ke DPRD dalam rangka kunjungan kerja sekaligus untuk bersilaturahmi. Ia pun mengucapkan terima kasih atas kunjungan Kejari Kukar ke kantor DPRD.
"Kita berharap melalui silaturahmi seperti ini akan mempererat kebersamaan, dalam rangka membangun Kukar lebih baik lagi," ujar Rasid.

Ia juga menjelaskan, ada beberapa hal yang dibahas dalam kunjungan tersebut. Salah satunya, membicarakan soal kerjasama antara DPRD Kukar dengan Kejari Kukar terkait pendampingan dalam proses pembuatan-pembuatan peraturan daerah (perda).
"Salah satunya juga kita minta kalau memungkinkan Kejari sebagai narasumber dalam kegiatan kedewanan, dalam menjalankan tugas DPRD agar tidak menyimpang dari aturan yang ada," ucapnya.

Sementara itu, Kepala Kejari Kukar, Tommy Kristanto, mengatakan, bahwa kunjungan kerja dan silaturahmi ini sudah menjadi agendenya, setelah dilantik menjadi Kepala Kejari Kukar beberapa waktu lalu.
"Selayaknya orang baru, warga baru berkunjung ke senior sesama forkopimda," kata Tommy.

Selain itu, kunjungan ini juga bertujuan untuk membangun sinergi antara DPRD Kukar dengan Kejari Kukar. Dalam waktu dekat ini, Kejari dan DPRD Kukar juga akan melakukan Memorandum of Understanding (MoU) yang berkaitan dengan hukum perdata.
"Kita akan coba membangun, menggagas MoU tentang hukum perdata. Harapan kita dari kejaksaan juga bisa saling sharing tentang hukum perdata dan tata usaha negara," pungkasnya.

Penulis: Juliansyah
Editor: Awan

Berita Lainnya