Bontang

Loktuan Loktuan Bontang Putar Gasing Patroli Seputar Kelurahan Menjaga Kebersihan Lingkungan Kebersihan Lingkungan  Kelurahan Loktuan 

Kelurahan Loktuan Luncurkan Program Putar Gasing, Untuk Jaga Kebersihan Lingkungan



Lurah Loktuan, Hadi Jumianto.
Lurah Loktuan, Hadi Jumianto.

SELASAR.CO, Bontang - Kelurahan Loktuan bersama para pegawainya melaksanakan patroli seputar kelurahan menjaga kebersihan lingkungan (Putar gasing), pada Rabu (8/3/2023). Pola tersebut untuk mengetahui lokasi yang terjadi pemunumpukan sampah sehingga perlu di bersihkan.

Lurah Loktuan, Hadi Jumianto mengatakan, Putar Gasing merupakan inovasi dari Kelurahan Loktuan, guna menjaga kebersihan lingkungan.Dengan focus memantuai kebersihan di badan jalan serta trotoar jalan utama sepanjang Jalan RE. Martadinata, Slamet Riyadi hingga Pos 7.

“Kegiatan ini melibatkan para pegawai kantor kelurahan dan mitra Kelurahan Loktuan, untuk bergotong royong menjaga kebersihan wilayah sekitar,” ungkapnya

Putar Gasing ini akan dilakukan setiap pagi hari, mulai pukul 8 pagi sampai jam 10 pagi. Kemudian akan dilanjutkan pukul 2 siang. Selain itu Lanjut hadi, pihaknya juga meletakkan beberapa tanaman di trotoar jalan, agar tidak ada warga yang menaruh sampah atau membuangnya sembarang.

“Tiap hari akan dipantau lingkungan. Diharapkan warga bisa membuang ke tempat sampah yang sudah disediakan. Saya juga berharap kesadaran warga, jika ada sampah berserakan jangan hanya dibiarkan,” imbaunya.

Terakhir, dirinya menyebut warga jangan bergantung kepada inovasi dari kelurahan tersebut, namun harus ikut membantu menjaga kebersihan sekitar jalanan.

“Mari sama sama sadar lingkungan. Jangan tergantung pada kepada pembersih jalan. Karna kalua lingkungan bersih. Kita juga nyaman beraktifitas sehari-hari,” tutupnya.

Penulis: Redaksi Selasar
Editor: Awan

Berita Lainnya