Kutai Kartanegara
Kelurahan Loa Ipuh   Karang Taruna Program Positif Pemuda  Diskominfo Kukar 
Kelurahan Loa Ipuh Fasilitasi Program Positif Pemuda Karang Taruna
SELASAR.CO, Tenggarong - Kelurahan Loa Ipuh, Kecamatan Tenggarong, Kutai Kartanegara (Kukar) terus mensupport kreatifitas yang diinisiasi oleh para pemuda yang tergabung di dalam organisasi kepemudaan Karang Taruna Loa Ipuh.
Lurah Loa Ipuh, Efri Suparjan, Mengatakan, Saat ini Karang Taruna Loa Ipuh tengah menyusun program yang menyasar kepada sektor kewirausahaan, yaitu pengembangan budidaya ikan dengan sistem kolam terpal.
Budidaya ikan dengan sistem kolam terpal ini juga mendapat dukungan dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kukar, melalui Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP). Dalam waktu dekat, bantuan kolam terpal akan disalurkan kepada pemuda Karang Taruna Loa Ipuh.
"Berjalannya kegiatan tersebut akan dilaksanakan di minggu kedua di bulan Juni ini. Bantuannya berupa dua kolam terpal masing-masing berukuran 2x4," ujar Efri.
Berita Terkait
Kelurahan Loa Ipuh juga telah menyediakan tempat untuk penempatan kolam ikan tersebut. Rencananya, usaha budidaya ikan yang akan dikembangkan oleh Karang Taruna Loa Ipuh itu ditempatkan di area Kelurahan Loa Ipuh.
"Pihak Kelurahan Loa Ipuh sangat mensupport kegiatan Karang Taruna Loa Ipuh dan menyediakan tempat untuk usaha budidaya ikan kolam terpal tersebut," sebutnya.
Kelurahan Loa Ipuh juga telah menyusun konsep untuk memasarkan hasil budidaya ikan yang telah dikembangkan. Hasil dari budidaya tersebut rencananya akan menyasar ke pedagang di pasar basah dan warung-warung makan yang ada di Tenggarong.
"Target kedepan akan dikembangkan lagi dalam hal pengolahan hasil budidaya ikan, terutama ikan lele untuk bisa diolah menjadi abon dan lain-lain," ungkapnya.
Kegiatan-kegiatan positif ini juga disebut sebagai upaya untuk mendukung program pemerintah daerah, terutama yang berkaitan dengan pengentasan kemiskinan.
"Jadi selain meningkatkan kreatifitas pemuda Karang Taruna Loa Ipuh, kewirausahaan ini juga untuk mensupport program pemerintah daerah dalam pengurangan angka pengangguran dan pengentasan kemiskinan di Kelurahan Loa Ipuh," pungkasnya.
Penulis: Juliansyah
Editor: Awan