Kutai Kartanegara

DPRD Kukar  Tanah Longsor di Jembayan  Jalan Rusak di Kukar  Jalan Ambruk  jalan amblas  Jalan rusak Rumah Ambruk Abrasi Sungai Mahakam 

Ketua DPRD Kukar Minta Tanah Longsor di Jembayan Jadi Perhatian Pemkab dan Pemprov



Ketua DPRD Kukar, Abdul Rasid.
Ketua DPRD Kukar, Abdul Rasid.

SELASAR.CO, Tenggarong - Musibah tanah longsor yang terjadi di Dusun Margasari, Desa Jembayan, Kecamatan Loa Kulu, Kutai Kartanegara (Kukar), pada Kamis (10/8/2023) lalu, menyebabkan satu bangunan rumah roboh.

Tanah longsor yang terjadi di bantaran Sungai Mahakam itu pun mendapat perhatian dari Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kukar, Abdul Rasid.

"Mungkin menindaklanjuti apa yang disampaikan masyarakat kepada kami, bahwa terjadinya musibah tanah longsor yang ada di Jembayan tentunya ini perlu menjadi perhatian kita bersama Pemerintah Kabupaten Kukar," ujar Rasid.

Diketahui, bencana tanah longsor tersebut posisinya tepat berada di samping Jalan Poros Tenggarong - Loa Janan. Bahkan, menurut informasi yang didapat olehnya, tanah yang berada di bawah jalan utama yang menghubungkan Tenggarong - Loa Janan tersebut tanahnya berongga atau kosong.

"Kemarin kita sempat sidak kesana, memang disampaikan warga bahwa di bawah dari pada jalan itu pada saat dilakukan pengeboran kosong," ungkapnya.

Untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan, ia pun meminta agar dinas terkait yang ada di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) dapat menindaklanjutinya.

"Mudah-mudahan dinas terkait yang ada di provinsi secepatnya menindaklanjuti ini, supaya tidak terlalu banyak korban rumah yang ada disitu," sebutnya.

Pemerintah desa setempat juga diharapkan untuk berkoordinasi dengan Pemkab soal kondisi tanah usai terjadinya longsor tersebut. Sehingga, Pemkab Kukar bisa cepat mengambil langkah-langkah untuk mengantisipasi kejadian yang serupa.

"Kita koordinasikan dengan pemerintah daerah kalau memang benar disitu rawan longsor. Tentunya pemerintah daerah harus cepat mengambil tindakan, supaya tidak ada kejadian lagi yang seperti itu," pungkasnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh SELASAR.CO (@selasardotco)

Penulis: Juliansyah
Editor: Awan

Berita Lainnya