Kutai Kartanegara
DPRD Kukar Pembangunan Sekolah Disdikbud Kukar Anggaran Belanja DPRD Kukar 
Komisi IV DPRD Kukar Soroti Kegiatan Pembangunan Ruang Sekolah Yang Dicoret
SELASAR.CO, Tenggarong - Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Kartanegara (Kukar) soroti beberapa kegiatan pembangunan fisik ruang sekolah yang di coret oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kukar pada Anggaran pendapatan dan Belanja Daerah Perubuahan (APBD-P) tahun 2023 ini. Hal teresebut disampaikan oleh Ketua Komisi IV DPRD Kukar, Baharuddin usai menggelar rapat dengar pendapat (RDP) bersama dinas terkait, pada Selasa (19/9/2023).
Pencoretan beberapa kegiatan pembangunan fisik itu disebut Baharuddin, dilatar belakangi oleh waktu pengerjaannya yang terlalu singkat. Apalagi pengerjaan tersebut tidak bisa dilakukan dengan cepat. Sehingga, kegiatan itu diganti dengan pengadaan.
Meskipun demikian, Komisi IV DPRD Kukar tetap meminta kepada dinas terkait agar pengerjaan pembangunan fisik sekolah dapat terus berjalan dan menjadi prioritas di tahun 2024 mendatang.
"Kalau ini sudah menjadi perencanaan dan tidak bisa dilaksanakan di 2023, maka harus menjadi prioritas di 2024. Tidak boleh ada alasan lagi kalau fisik tidak dilaksanakan, karena kami sudah memberi ruang," ujar Baharuddin.
Berita Terkait
Dia juga mengatakan, bahwa saat ini bangunan ruang kelas baru sangat dibutuhkan oleh sejumlah sekolah di Kukar. Apalagi ada sebanyak empat kecamatan yang kondisi sekolahnya cukup memprihtainkan. Diantaranya Sekolah Negeri Menengah Peratama Negeri (SMPN) 8 Muara Badak, SMPN 4 Anggana, juga sekolah yang ada di Kecamatan Loa Kulu dan Samboja.
"Kami menekan persoalan ini, tidak boleh lagi dibiarakan. Sudah banyak fisik yang dicoret dan ini dibutuhkan di tengah-tengah masyarakat," sebutnya.
Untuk itu, ia pun mengingatkan agar dinas terkait dapat memaksimalkan kegiatan-kegiatan, khususnya yang menjadi kebutuhan masayarakat daerah. Apalagi pada APBD-P 2023 ini kukar mendapat penambahan anggaran.
"Dengan adanya peningkatan APBD-P ini betul-betul bisa memaksimalkan program kegiatan yang ada di Disdikbud," pungkasnya.
Penulis: Juliansyah
Editor: Awan