Ragam

SMAN 1 Sangkulirang aplikasi Srikandi  DPK Kaltim 

Ikuti Pelatihan Srikandi, SMAN 1 Sangkulirang Terima Fasilitas Tablet



Kepala Sekolah SMAN 1 Sangkulirang, Hamsiah.
Kepala Sekolah SMAN 1 Sangkulirang, Hamsiah.

SELASAR.CO, Sangulirang - Kepala Sekolah SMAN 1 Sangkulirang, Hamsiah, mengatakan bahwa ia dan Kepala Tata Usaha (TU) sekolahnya telah mengikuti pelatihan penggunaan aplikasi Srikandi yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Timur pada tanggal 2-4 November 2023. Ia juga mengungkapkan bahwa sekolahnya telah menerima dua komputer tablet yang akan digunakan untuk mengakses aplikasi Srikandi.

“Memang kami diminta hadir masing-masing sekolah 2 peserta, yaitu kepala sekolah dan Kepala TUnya. Kami juga sudah menerima 2 komputer tablet dan sudah dicoba alhamdulillah bagus dan lebih memudahkan ibaratnya untuk dibawa ke mana-mana. Apalagi kepala sekolah sering pergi, kalau ada apa-apa kan tanda tangan kan kepala sekolah lewat tablet saja. Karena pernah saya suatu saat itu saya di Samarinda siswa Saya kadang datangin minta tanda tangan, jadi kalau adanya tanda tangan elektronik ini sepertinya lebih memudahkan tidak perlu lagi tunggu kepala sekolahnya,” ujar Hamsiah.

Menurut Hamsiah, aplikasi Srikandi akan membantu sekolahnya dalam mengelola arsip-arsip penting seperti surat masuk, surat keluar, rapor, ijazah, dan lain-lain. Ia berharap bahwa aplikasi Srikandi dapat meningkatkan efisiensi, akuntabilitas, dan transparansi dalam pengelolaan arsip sekolah.

“Kami berterima kasih kepada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Timur yang telah memberikan kami kesempatan untuk mengikuti program ini. Kami berharap aplikasi Srikandi dapat berjalan dengan lancar dan bermanfaat bagi sekolah kami,” tutup Hamsiah.

Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan

Berita Lainnya