Ragam
Camat Pulau Derawan Kawasan Strategis Pariwisata Nasional Pulau Derawan  Dispar Kaltim 
Imbauan Camat Pulau Derawan untuk Masyarakat dan Wisatawan
SELASAR.CO, Samarinda - Camat Pulau Derawan, Samsuddin, mengajak masyarakat dan wisatawan yang datang ke Pulau Derawan agar menjaga kebersihan saat berwisata. Menurutnya, kebersihan adalah investasi untuk melestarikan keindahan alam Pulau Derawan di masa mendatang. Pulau Derawan merupakan salah satu Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) dan berpotensi menjadi penunjang pariwisata saat Ibu Kota Negara (IKN) pindah ke Kalimantan Timur. “Ini kan aset kita semua, keindahan alam ini harus kita jaga. Bukan hanya memikirkan sebagai objek wisata tapi juga rumah bagi berbagai macam biota laut,” ujarnya.
Samsuddin mengatakan, kunjungan wisatawan ke Pulau Derawan memberikan dampak positif bagi perekonomian masyarakat. Banyak sektor usaha yang mendapat manfaat dari wisatawan, seperti transportasi, penginapan, kuliner, dan kerajinan. “Mereka kan, wisatawan banyak juga jadi dampak. Speedboat digunakan, penginapan laris hingga penjual makanan dan pernak-pernik,” katanya.
Samsuddin menilai, masyarakat di Pulau Derawan sudah pintar dalam mengelola sampah sehingga tidak menimbulkan pencemaran lingkungan. Namun, ia tetap mengingatkan agar warga dan wisatawan tidak membuang sampah sembarangan. “Kalau pantai bersih kan nikmat juga dipandang, tidak menimbulkan aroma tidak sedap,” tuturnya.
Ia pun berharap, dengan kondisi Covid-19 yang semakin aman, wisatawan bisa kembali berdatangan ke Pulau Derawan. Karena, sektor pariwisata adalah tulang punggung ekonomi masyarakat di sana. “Kita berharap, kunjungan bisa lebih meningkat. Saya berharap banyak wisatawan berkunjung agar ekonomi masyarakat kita naik lagi,” pungkasnya.
Berita Terkait
Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan