Utama

Renovasi Terminal Samarinda seberang Komisi V DPR RI Irwan presiden jokowi Jokowi 

Jokowi Resmikan Terminal Samarinda Seberang, Irwan: Hasil Perjuangan Bersama Mitra Komisi V



Peresmian Terminal Tipe A Samarinda Seberang oleh Presiden Jokowi dengan turut didampingi Anggota Komisi V Dapil Kaltim, Irwan.
Peresmian Terminal Tipe A Samarinda Seberang oleh Presiden Jokowi dengan turut didampingi Anggota Komisi V Dapil Kaltim, Irwan.

SELASAR.CO, Samarinda - Presiden Joko Widodo meresmikan Terminal Bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) Tipe A Samarinda Seberang, Kota Samarinda, Provinsi Kalimantan Timur, pada Rabu sore. Terminal ini merupakan salah satu fasilitas transportasi darat yang menghubungkan Samarinda dengan Banjarmasin, Kalimantan Selatan, dan Kalimantan Utara.

Dalam sambutannya, Presiden Jokowi mengapresiasi pembangunan terminal yang telah selesai pada Desember 2022 lalu. Ia berharap terminal ini dapat meningkatkan kenyamanan dan keselamatan pengguna transportasi darat, serta mengurangi kemacetan di kota-kota di Kalimantan Timur.

"Di mana-mana terminal mesti kumuh, kotor, tidak tertata, banyak premannya. Itu sudah di mana-mana. Oleh sebab itu harus dibalik sekarang. Saya lihat, saya senang terminalnya bersih, terminalnya rapi, tertata," kata Jokowi.

Peresmian terminal ini juga dihadiri oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia, Pj Gubernur Kalimantan Timur Akmal Malik, Wali Kota Samarinda Andi Harun, dan anggota DPR RI dari dapil Kaltim, Irwan.

Ditemui usai peresmian, Irwan, yang merupakan anggota Komisi V DPR RI yang membidangi transportasi, mengucapkan terima kasih kepada Presiden Jokowi dan Menteri Perhubungan yang telah meresmikan terminal ini. Ia mengatakan terminal ini merupakan hasil perjuangannya bersama mitra di komisi V.

"Alhamdulilah hari ini terminal samarinda seberang kota Samarinda yang merupakan terminal tipe A angkutan antar provinsi yang menghubungkan Samarinda-Banjarmasin, Samarinda-Kaltara, telah diresmikan hari ini," ujar Irwan.

"3 tahun yang lalu terminal ini sangat kumuh, dan saya pikir tidak layak untuk terminal tipe A, sehingga saya kemudian saat reses saya meninjau ke sana. Kemudian saya perjuangkan melalui mitra kami di komisi V. Untuk anggaran renovasi terminal ini adalah multiyears, dan alhamdulillah Desember 2022 selesai tetapi untuk fungsionalnya baru di 2023," lanjutnya.

Irwan berharap terminal ini dapat menjadi simpul transportasi yang baik dan layak juga nyaman bagi para pengguna di Kaltim termasuk Samarinda. Ia juga menyarankan agar terminal ini bisa diintegrasikan dengan transportasi dalam kota di masa depan.

"Mungkin kedepannya agar terminal ini semakin fungsional, terminal ini bisa diintegrasikan dengan transportasi dalam kota. Terima kasih kepada pak presiden dan pak menteri yang sudah meresmikan hari ini. Semoga fasilitas ini bisa terus dijaga dan kedepan bisa dikembangkan kembali," tutup Irwan.

Terminal Samarinda Seberang dibangun dengan anggaran Rp54 miliar dengan pola multiyears kontrak dari 2020 sampai 2023, mulai dari tahap perencanaan sampai selesai.

Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan

Berita Lainnya