Kutai Kartanegara

DPRD Kukar  Wakil Ketua DPRD Kukar  Alif Turiadi 

Tingkatkan Komunikasi, Wakil Ketua DPRD Kukar Alif Turiadi Bagikan Papan Interatif Untuk Desa



SELASAR.CO, Tenggarong - Dalam rangka meningkatakan efiktivitas komunikasi dan koordinasi antara pemerintah desa di dan instansi terkait, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Kartanegara berikan bantuan papan interaktif kepada sejumlah desa. Bantuan itu diserakan langsung oleh Wakil Ketua DPRD Kukar, Alif Turiadi, pada Kamis (1/8/2024).

Papan interatif ini dinilai dapat membantu tingkatkan efiktivitas komunikasi, terutama dalam hal pengajuan program Sistem Informasi Pembangunan Daerah (SIPD) dari pemerintah pusat.

"Papan interaktif ini akan mengurangi mobilisasi dan waktu yang diperlukan untuk koordinasi, khususnya bagi desa-desa di lokasi terpencil," ujar Alif Turiadi.

Alat yang disalurkan tersebut diserahkan secara bertahap dan merupakan aspirasinya yang diperuntukan 193 desa yang ada di Kabupaten Kukar.

"Hari ini adalah tahap terakhir. Ada 55 desa yang diserahkan dan kami telah menyelesaikan distribusi ke 193 desa," sebutnya.

Kehadiran papan interaktif ini tentunya diharapkan dapat meningkitkan kinerja kepala desa dan perangkatnya. Bahkan, Alif juga berencana akan memberikan bantuan laptop untuk menunjang penggunaan papan interaktif tersebut.

"Selanjutnya kami akan menyediakan laptop," pungkasnya.

Penulis: Juliansyah
Editor: Awan

Berita Lainnya