Politik

Berita politik rekom demokrat untuk andi harun rekom demokrat di pilwai samarinda pilawali samarinda andi harun Demokrat Kaltim Demokrat Samarinda 

Demokrat Beri Rekom Andi Harun-Saefuddin Zuhri untuk Pilwali Samarinda 2024



Penyerahan rekomendasi Partai Demokrat untuk Andi Harun-Saefuddin Zuhri di Pilwali Samarinda 2024.
Penyerahan rekomendasi Partai Demokrat untuk Andi Harun-Saefuddin Zuhri di Pilwali Samarinda 2024.

SELASAR.CO, Samarinda - Ketua DPD (Dewan Pimpinan Daerah) Demokrat Kalimantan Timur (Kaltim), Irwan, secara resmi mengumumkan pemberian surat rekomendasi untuk pasangan Andi Harun dan Saefuddin Zuhri dalam Pemilihan Wali Kota (Pilwali) Samarinda 2024. Proses penyerahan surat rekomendasi ini dilakukan langsung oleh Ketua Umum Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Demokrat di Jakarta pada Minggu, 26 Agustus 2024 kemarin.

Irwan mengatakan bahwa keputusan ini diambil berdasarkan berbagai pertimbangan rasional yang fokus pada pembangunan Kota Samarinda. Anggota komisi V DPR RI ini pun menjelaskan bahwa rekomendasi ini diberikan karena adanya perubahan signifikan yang baik di Samarinda, terutama terkait infrastruktur dasar.

“Pertimbangannya tentu rasional, fokus terhadap pembangunan di Kota Samarinda sehingga kita melihat ada perubahan signifikan yang baik, itu terkait infrastruktur dasar,” ujar Irwan.

Selain itu, Irwan juga menyoroti perbaikan infrastruktur jalan dan transportasi, serta penanganan masalah banjir dan penataan ruang kota. “Kemudian, infrastruktur jalan transportasi yang kemudian permasalahan mengenai masalah banjir, penataan ruang kota, kemudian melibatkan partisipasi masyarakat Samarinda dalam pembangunan di tingkat Kelurahan sampai RT pun sudah terlibat,” tambahnya.

Irwan menegaskan bahwa pasangan Andi Harun dan Saefuddin Zuhri layak mendapatkan dukungan politik untuk melanjutkan kepemimpinan mereka selama lima tahun ke depan. “Sehingga, kita melihat ini sangat-sangat layak untuk kita apresiasi dan kita dukung untuk lanjut 5 tahun lagi. Andi Harun sebagai pemimpin di Kaltim layak dapat dukungan politik itu apalagi secara kepuasan masyarakat (baik),” jelasnya.

Dalam mendukung pasangan calon, Irwan juga menekankan pentingnya memberikan ruang politik yang adil dan memastikan bahwa pemimpin yang berprestasi dapat maju dalam kontestasi politik. “Dan tentu kita kemudian menjadi salah satu komitmen kami untuk memberikan ruang politik itu jangan sampai pemimpinnya secara prestasi sukses, tetapi misalnya tidak bisa kemudian maju dalam sebuah kontestasi,” katanya.

Sementara itu disinggung soal mekanisme pembahasan wakil yang diusung mendampingi Andi Harun bukanlah kader dari Demokrat, Irwan menyebutkan bahwa Demokrat Kaltim telah menawarkan kader mereka yang juga ketua DPC Demokrat Samarinda, Barkati.

“Tentu kita dalam mendukung sebuah pasangan itu kan kita juga menawarkan kader ya (Barkati), tetapi sekali lagi yang terpenting dari sebuah dukungan itu bagaimana kita memberikan ruang juga kepada calon walikotanya agar memilih pasangan yang memang punya chemistry,” ujarnya.

Irwan berharap bahwa pasangan Andi Harun dan Saefudin Zuhri tidak hanya solid dalam meraih kemenangan, tetapi juga mampu menghadirkan kepemimpinan yang harmonis dan bersinergi untuk mempercepat kemajuan kota serta mensejahterakan warganya. “Kemudian punya kesamaan untuk membangun sehingga bukan hanya solid dalam meraih kemenangan tetapi dalam menjalankan pemerintahan, kedepannya juga mampu kemudian menghadirkan kepemimpinan yang harmonis, yang bersinergi untuk kemudian mempercepat kemajuan kotanya juga mensejahterakan warganya,” tutup Irwan.

Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan

Berita Lainnya