Ragam

pemprov kaltim 

Isran Lantik 103 Pejabat Pemprov, Posisi Sekprov Belum Jelas



Isran Noor pimpin pembacaan janji dan sumpah jabatan 103 pejabat pemprov
Isran Noor pimpin pembacaan janji dan sumpah jabatan 103 pejabat pemprov

SELASAR.CO, Samarinda – Isran Noor, Gubernur Kaltim, melantik 103 pejabat yang terdiri dari eselon II, III, dan IV. Pelantikan pejabat ini merupakan hasil dari seleksi lelang jabatan yang dilakukan 3 bulan lalu. Dari 103 pejabat itu, 6 orang dilantik menjadi pejabat struktural, 28 orang pejabat administrator dan 68 pejabat pengawas.

Menurut Isran, 6 orang pejabat struktural yang dilantik ini dituntut lebih kreatif usai resmi menduduki jabatan barunya. Maksudnya, para pejabat yang dilantik ini diharap lebih optimal menjalankan tugasnya melayani masyarakat.

"Saya minta para pejabat lebih kreatif menjalankan tugas barunya. Saya pun tidak pernah menganggap mereka bawahan, tapi mitra kerja. Sehingga bekerja dengan baik dan menjaga integritas menjadi hal utama," papar Isran.

Enam orang pejabat itu di antaranya, Encek Ahmad Rafidin Rizal, menjabat Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kaltim, Sri Wahyuni, menjabat sebagai Kepala Dinas Pariwisata Kaltim, Muhammad Agus Hari Kesuma, menjabat sebagai Kepala Dinas Sosial Kaltim, Anwar Sanusi, menjabat Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kaltim, Deni Sutrisno, menjabat sebagai Kepala Biro Pemerintahan Setprov Kaltim dan M Syafranuddin, menjabat sebagai Kepala Biro Humas Setprov Kaltim.

Sementara itu, Hadi Mulyadi, Wakil Gubernur Kaltim, meminta pejabat yang telah dilantik agar melayani masyarakat dengan maksimal. Utamanya yang mengurusi bidang pendidikan dan kesehatan. "Saya harap para pejabat yang baru dilantik ini bekerja dengan maksimal, dengan harapan hasil kerjanya itu benar-benar bisa dirasakan rakyat Kaltim," kata Hadi.

Meski telah melantik 103 pejabat pemprov, namun posisi Sekretaris Provinsi (Sekprov) Kaltim definitif hingga saat ini masih kosong atau masih diduduki jabatan sementara oleh pelaksana tugas (Plt). Disinggung terkait hal ini, Wakil Gubernur Kaltim, Hadi Mulyadi tak berkomentar banyak. "Urusan sekprov santai saja, pasti akan diselesaikan," tutupnya.

Penulis: Sammy Laurens
Editor: Er Riyadi

Berita Lainnya